© Shutterstock
Makanan pedas merupakan salah satu jenis makann favorit tanah air nih. Nafsu makan bisa jadi meningkat jika makanan dibikin pedas.
Selain untuk makan besar, makanan pedas banyak banget yang dibuat dalam bentuk cemilan. Alhasil, masih banyak di antara kita yang makan makanan pedas dalam keadaan perut kosong.
Pertanyaan, di bulan ramadan ini, bahaya nggak sih makan pedas dalam keadaan perut kosong begitu buat buka puasa?
Ilustrasi Ceker Pedas © 1.bp.blogspot.com
Melansir dari Hellosehat.com, makanan pedas dalam keadaan perut kosong bisa bahaya lho! Lambung meskipun dalam perut kosong akan tetap menghasilkan cairan asam lambung. Akibatnya karena perut dalam keadaan kosong, asam lambung pun membuat perut terasa tidak enak karena seharusnya digunakan untuk mencerna makanan.
Makanan pedas dan asam, berdasarkan informasi dari National Institute Diabetes and Digestive and Kidney Disease, bisa membuat seseorang yang punya gejala asam lambung makin parah. Perut jadi panas dan sakit meskipun tak dikonsumsi ketika perut kosong. Wah, apalagi dalam keadaan perut kosong, coba?
Ilustrasi Sakit Perut © shutterstock.com/metamorworks
Namun jika udah terlanjur, kamu bisa mengonsumsi beberapa obat (harus disiapkan dulu ya), seperti antasida yang bisa menormalkan kembali kadar asam lambung. Jika ada gejala lain dan tak kunjung sembuh juga, ya sudah seharusnya konsultasikan ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.
Dalam perut kosong, makanan yang seharusnya dimakan adalah makanan yang mudah dicerna. Seperti buah-buahan, dan minuman hangat.
Nah selama menjalani ibadah puasa, usahakan jangan langsung berbuka dengan makanan pedas ya, karena perut dalam kosong setelah berjam-jam berpuasa!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'