Harga OPPO A92 dan Spesifikasi Lengkap, Tertarik Beli?

Reporter : Firstyo M.D.
Rabu, 3 Juni 2020 12:50
Harga OPPO A92 dan Spesifikasi Lengkap, Tertarik Beli?
OPPO A92 telah diluncurkan. Sebagai smartphone rilisan baru, ia memiliki banyak fitur menarik. Apa saja kah itu?

Rilisan terbaru OPPO, OPPO A92 telah dijual bebas di pasaran. OPPO A92 ini merupakan penerus dari OPPO A9 2020 yang dirilis di Indonesia tahun lalu. Keduanya dirilis untuk konsumen kelas menengah dengan banderol harga Rp 4 jutaan.

1 dari 6 halaman

CPU, GPU, dan Internal Memory OPPO A92

OPPO A92 memiliki spesifikasi dan fitur yang sangat menarik. OPPO a92 dibekali chipset Snapdragon 665. Dari segi grafis, OPPO A92 juga disematkan GPU Adreno 610.

Smartphone ini juga memiliki kapasitas RAM 8 GB dengan teknologi LPDDR4x serta internal storage yang mencapai 128 GB dengan teknologi UFS 2.1.

2 dari 6 halaman

Kemampuan Baterai OPPO A92

Berbagai keunggulan itu dilengkapi juga dengan kenyamanan dari segi baterai. OPPO A92 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan kemampuan fast charging 18W, membuatnya lebih tahan lama dan bisa lebih cepat terisi kembali dayanya.

3 dari 6 halaman

Kamera OPPO A92

Kamera belakang OPPO A92 © Diadona

Mengikuti trend smartphone dengan multicamera, OPPO A92 juga memiliki empat buah kamera di bagian belakang dengan satu kamera di bagian depan.

Kamera utama memiliki resolusi 48 MP Ultra HD yang didukung dengan aperture f/1.7. Lalu ada pula kamera dengan lensa ultra-wide 8 MP, serta lensa monokrom dan lensa B/W masing-masing 2 MP.

Kamera utama OPPO A92 juga dibekali dengan fitur Ultra Night Mode 2.0.

Sementara itu, untuk kamera depan OPPO A92 hadir dengan resolusi 16 MP dan aperture f/2.0. OPPO mempertahankan ciri " kamera jahat" pada diri OPPO A92 dengan menyematkan fitur AI Beautification yang lebih mutakhir. Kamera depan OPPO A92 juga dibekali kemampuan mengidentifikasi usia dan jenis kelamin untuk membuat hasil foto selfie menjadi lebih personal.

4 dari 6 halaman

Layar OPPO A92

Dari segi layar, OPPO A92 hadir dengan layar Neo-Display 1080P berukuran 6,5 inci dan resolusi FULLHD+.

Layar OPPO A92 telah mengantongi sertifikat perlindungan mata dari TüV Rheinland yang menandakan bahwa layar OPPO A92 dapat menyaring cahaya biru secara efektif sehingga mengurangi bahaya kelelahan dan akibat buruk pada mata.

5 dari 6 halaman

Fitur Baru dan Desain OPPO A92

Fitur baru yang tersemat adalah Side Fingerprint Unlock, yakni sistem pengenalan sidik jari terintegrasi yang terletak di sebuah tombol di bagian samping.

OPPO A92 hadir dengan desain 3D Quad-curve yang mengoptimalkan sudut lengkung di bagian belakang sehingga akan tetap nyaman saat digenggam dengan satu tangan.

Smartphone OPPO A92 tersedia dalam dua pilihan warna, Twilight Black dan Shining White.

Beri Komentar