11 Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop Agar Awet dan Nggak Cepat Rusak

Reporter : Arif Mashudi
Rabu, 27 Desember 2023 12:27
11 Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop Agar Awet dan Nggak Cepat Rusak
Berikut cara menjaga kesehatan baterai laptop biar awet terus.

Sebagai pengguna laptop, sangat penting untuk merawat kesehatan laptop agar awet dan maksimal secara kinerja. Salah satu komponen penting yang perlu dirawat yaitu kesehatan baterai. Sayangnya, masih banyak orang yang bingung bagaimana cara menjaga kesehatan baterai laptop.

Merawat baterai laptop membuat baterai kamu memiliki kinerja yang optimal dan menjadikannya lebih awet saat digunakan. Kamu mungkin merasa kalau kondisi baterai laptop kamu tidak seoptimal pada saat baru membeli. Oleh karena itu, kamu perlu tahu cara menjaga kesehatan baterai laptop.

Sebenarnya ada berbagai cara menjaga kesehatan baterai laptop. Cara-caranya juga terbilang sangat mudah dilakukan. Lalu, gimana cara merawat baterai laptop? Berikut adalah ulasannya.

1 dari 6 halaman

Gunakan Charger Asli Pabrikan

Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop © Diadona

Cara menjaga baterai laptop yang pertama yaitu menggunakan kabel charger bawaan pabrik yang original. Kabel charger asli dirancang khusus sesuai dengan spesifikasi laptop kamu, sehingga baik untuk kesehatan baterai. Menggunakan charger KW yang tidak berkualitas hanya akan mengganggu arus listrik di laptop dan bisa merusak laptop kamu.

Jangan Biarkan Daya Baterai Sampai Nol Persen

Saat menggunakan laptop, usahakan jangan sampai baterai laptop menjadi nol persen. Lakukanlah pengisian daya baterai laptop sebelum laptop mati. Hal ini mungkin sering dilakukan banyak orang, menggunakan laptop sampai baterai benar-benar habis.

Laptop yang sering mati dalam keadaan nol persen akan membuat baterai menjadi lebih cepat haus dan tidak akan awet. Untuk itu, cobalah langsung mengisi daya ketika baterai sudah menunjukkan indikator low battery (biasanya mulai dari 20 persen).

2 dari 6 halaman

Hindari Menggunakan Laptop Saat Mengisi Daya

Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop © Diadona

Membiarkan laptop mati atau tidak digunakan saat mengisi daya adalah salah satu cara menjaga kesehatan baterai laptop. Menggunakan laptop sambil mengisi daya akan cenderung memberati proses pengisian dan membuat baterai menjadi tidak sehat.

Selain itu, mengisi daya dalam keadaan mati membuat baterai lebih cepat terisi dan lebih terawat. Jadi, kalau nggak ada urgensi untuk menggunakan laptop saat charge, sebaiknya matikan laptop kamu.

Jaga Daya Pengisian Di Angka 80 Persen Kebawah

Beberapa sumber mengatakan bahwa saat mengisi baterai, sebaiknya jangan diisi sampai penuh. Pihak Microsoft juga mengonfirmasi kalau membatasi pengisian daya laptop di maksimal 80 persen akan memperpanjang masa pakai baterai.

Cara menjaga kesehatan baterai yang satu bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kinerja baterai kamu. Saat melakukan charge, cobalah untuk mencabut kabel jika daya baterai laptop sudah menyentuh 80 persen.

3 dari 6 halaman

Jaga Suhu Laptop Saat Menggunakan

Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop © Diadona

Cara menjaga kesehatan baterai selanjutnya adalah menjaga suhu laptop agar tetap dingin saat menggunakan. Hal ini bisa membuat baterai laptop kamu tidak mengalami panas yang berlebihan. Panas yang berlebih akan membuat baterai lebih cepat terkuras dan mengalami degradasi.

Untuk mencegah panas berlebih, jangan letakkan laptop di atas bahan penghantar panas, misalnya kain baju atau kasur. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan cooling pad untuk membantu agar suhu laptop kamu tetap dingin.

Atur Mode Daya Baterai Laptop

Agar baterai kamu lebih awet, kamu bisa mengatur mode daya yang kamu gunakan melalui pengaturan Windows. Windows sendiri menyediakan berbagai opsi penggunaan daya baterai, salah satunya mode penghemat baterai (battery saver).  Kamu bisa gunakan mode ini agar baterai kamu awet digunakan.

Caranya mudah, kamu hanya perlu klik ikon baterai yang ada di sisi bawah layar lalu buka battery settings. Kemudian, klik opsi battery settings dan tinggal nyalakan tombol ON di fitur battery saver. Hal ini adalah cara menjaga kesehatan baterai laptop biar lebih awet.

4 dari 6 halaman

Perbarui Sistem Operasi

Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop © Diadona

Cara menjaga kesehatan baterai laptop selanjutnya adalah melakukan update software secara berkala. Memperbarui sistem akan membuat kinerja program laptop termasuk baterai berjalan lebih optimal. Hal ini akan mengatasi permasalahan bug di laptop kamu, termasuk masalah baterai yang dialami. 

Selain itu, pembaruan sistem juga membuat segala aplikasi di laptop kamu menjadi lebih efisien. Sehingga, akan membuat baterai kamu lebih awet karena konsumsi daya menjadi hemat.

Lakukan Kalibrasi Baterai Secara Rutin

Kalibrasi baterai akan membantu laptop kamu mengukur level baterai secara akurat, yang akan meningkatkan kemampuan memperkirakan sisa daya. 

Untuk melakukan kalibrasi, isi daya laptop hingga 100 persen, kemudian gunakan laptop sampai benar-benar habis. Lalu, isi kembali daya baterai hingga 100 persen. Lakukan ini setiap beberapa bulan sekali untuk menjaga indikator laptop.

5 dari 6 halaman

Perhatikan Penggunaan Aplikasi

Saat menggunakan laptop, kamu mungkin merasa baterai cepat habis apalagi ketika membuka banyak aplikasi. Ini adalah hal yang sangat wajar, karena semakin banyak aplikasi yang kamu buka, maka baterai kamu akan bekerja semakin keras.

Untuk itu, cara menjaga kesehatan baterai agar tetap awet adalah dengan menutup aplikasi-aplikasi yang tidak digunakan. Hal ini akan membuat baterai kamu menjadi tidak boros dan bisa digunakan dalam jangka panjang.

Matikan Aplikasi Latar Belakang

Cara Menjaga Kesehatan Baterai Laptop © Diadona

Cara menjaga kesehatan baterai selanjutnya adalah menonaktifkan aplikasi yang bekerja di latar belakang. Kamu mungkin nggak menyadari bahwa banyak aplikasi atau program yang aktif bekerja di latar belakang. Hal ini bisa membuat baterai laptop kamu cepat terkuras.

Untuk itu, kamu perlu menonaktifkan beberapa program yang tidak digunakan. Caranya buka menu setting > privacy > Background Apps. Lalu, matikan opsi ‘Let apps run in the background’.

6 dari 6 halaman

Ganti Baterai Jika Perlu

Terakhir, kamu perlu mengganti baterai laptop apabila angka kesehatan baterai sudah di bawah 80 persen. Hal ini untuk meningkatkan kinerja laptop kamu dan juga menghindari kerusakan baterai dan laptop yang lebih parah.

Demikian 11 cara menjaga kesehatan baterai laptop agar tetap optimal dan awet saat menggunakannya. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya Diazens!

Penulis: Starky

Beri Komentar