Cara Membersihkan Casing HP Berdasarkan Bahannya: Karet, Plastik, Kulit, dan Kayu

Reporter : Arif Mashudi
Kamis, 17 November 2022 13:00
Cara Membersihkan Casing HP Berdasarkan Bahannya: Karet, Plastik, Kulit, dan Kayu
Cara membersihkan casing HP yang bener ya ini, jangan ngasal ya.

Cara membersihkan casing HP sudah seyogianya untuk diketahui oleh kamu, iya kamu. Karena saat ini shampir semua orang pasti memiliki HP dan tentu saja sepaket dengan casing HP-nya juga.

Selain untuk urusan keamanan kondisi HP, casing juga bisa menjadi aksesoris HP biar terlihat lebih unik. Oleh karena itu, casing HP harus selalu dalam keadaan bersih. Baik itu casing HP dari plastik, karet, silikon atau bahkan kulit pun.

Lantas bagaimana cara membersihkan casing HP?

Diadona telah merangkum cara membersihkan casing HP dari berbagai sumber. Jadi, langsung saja yuk kita simak beberapa caranya di bawah ini. Enjoy, ya!

1 dari 4 halaman

Cara Membersihkan Casing HP Berbahan Karet atau Silikon

Cara Membersihkan Casing HP © Diadona

Teksturnya yang elastis dan juga tahan banting, membuat karet atau silikon menjadi pilihan utama bahan casing HP. Begini cara membersihkan casing HP yang berbahan karet atau silikon.

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Sabun cuci piring
  • Soda kue
  • Air panas
  • Kain, spons, atau sikat gigi
  • Mangkuk

Cara membersihkan casing HP berbahan karet atau silikon:

  1. Tuangkan air panas dan sabun cuci piring 1 sendok makan ke dalam mangkuk.Lalu aduk sampai merata.
  2. Celupkan spons, kain, atau sikat gigi yang kalian pakai ke dalam mangkok.
  3. Kemudian gosok-gosok ke setiap bagian casing HP yang kotor.
  4. Pada bagian yang terdapat noda membandel, kalian juga bisa mengoleskan pasta soda kue (yang dibuat dengan mencampurkan air panas dan soda kue dengan perbandingan 1:3).
  5. Setelah noda yang digosok hilang, kalian bisa membilasnya sampai bersih.
  6. Keringkan dengan tisu atau kain. Lalu diamkan kurang lebih 1 jam sebelum dipasang kembali.

2 dari 4 halaman

Cara Membersihkan Casing HP Berbahan Plastik

Cara Membersihkan Casing HP © Diadona

Selain karet atau pun silikon, plastik juga kerap digunakan sebagai bahan dari casing HP. Jika dibandingkan dengan casing yang berbahan karet atau silikon, cara membersihkan casing HP yang berbahan plastik ini relatif lebih mudah.

Alat dan bahan yang diperlukan:

  • Sabun cuci piring atau pemutih
  • Air
  • Spons atau kain atau sikat gigi bekas
  • Sarung tangan

Cara membersihkan casing HP berbahan plastik:

  1. Gunakan sarung tangan agar terhindar dari risiko iritasi akibat pemakaian sabun atau pemutih.
  2. Larutkan 1 sendok makan cairan pemutih atau sabun ke dalam satu gelas air.
  3. Setelah itu, rendam casing HP ke dalam larutan air dan sabun atau pemutih tersebut.
  4. Setelah direndam kira-kira 10 menit, kalian bisa angkat kembali casing HP tersebut, kemudian bilas sampai bersih.
  5. Jika ditemukan masih adanya noda yang membandel, kalian bisa gosok menggunakan spons, kain, atau sikat gigi. Kemudian bilas sampai bersih.
  6. Keringkan dengan menggunakan tisu atau kain.
  7. Diamkan kurang lebih 1,5 jam sebelum dipasang kembali di HP.

3 dari 4 halaman

Cara Membersihkan Casing HP Kayu

Cara Membersihkan Casing HP © Diadona

Untuk casing berbahan kayu ini mungkin cukup jarang ditemukan sepertinya. Namun, memang ada loh casing HP yang terbuat dari kayu. Begini cara membersihkan casing HP yang memiliki bahan utama kayu.

Alat dan bahan yang diperlukan:

  • Air
  • Cuka
  • Sabun Cuci
  • Botol Semprot
  • Kain

Cara membersihkan casing hp berbahan kayu:

  1. Campurkan air dan cuka dalam botol semprot dengan perbandingan 1:2. Pastikan campuran tersebut telah merata. Kalian juga bisa menambahkan beberapa tetes sabun cuci jika noda di casing telah membandel.
  2. Semprotkan larutan air cuka tersebut ke casing hp, kemudian bersihkan dengan cara dilap memakai kain.
  3. Setelah bersih, kalian bisa langsung mengeringkannya memakai handuk atau tisu. Untuk hasil yang maksimal, kalian bisa mengulang cara ini setiap seminggu sekali.

4 dari 4 halaman

Cara Membersihkan Casing HP Kulit

Cara Membersihkan Casing HP © Diadona

Terakhir adalah cara membersihkan casing HP yang berbahan kulit. Tentu saja ini berbeda dari ketiga cara sebelumnya. Seperti yang kita tahu, kulit ini adalah bahan yang cukup membutuhkan perwatan detail.

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Air hangat
  • Sabun cuci tangan
  • Kain
  • Kondisioner atau minyak cerpelai (jika ada)

Cara membersihkan casing hp berbahan kulit:

  1. Campurkan air hangat dan sabung cuci tangan dalam satu wadah.
  2. Celupkan kain ke dalam campuran air hangat dan sabun cuci tangan. Setelah itu, lap casing hp dengan kain tersebut.
  3. Setelah itu kalian bisa keringkan dengan kondisioner lalu oleskan minyak cerpelai (jika ada) agar kelembapannya terjaga.

Jadi itu ya Diazens, beberapa cara membersihkan casing HP berdasarkan bahannya. Mulai dari karet, plastik, kayu hingga yang berbahan kulit. So, selamat mencoba ya!

Beri Komentar