Akhirnya Disney Plus Resmi Hadirkan Fitur Nonton Bareng, Makin Seru nih!

Reporter : Arif Mashudi
Jumat, 2 Oktober 2020 11:03
Akhirnya Disney Plus Resmi Hadirkan Fitur Nonton Bareng, Makin Seru nih!
Asik~

Di pertengahan September yang lalu Disney Plus sedang dalam tahap uji coba fitur nonton bareng di dalam aplikasi. Ringkasnya, fitur nobar ini memungkinkan pengguna untuk mengajak teman yang sama-sama berlangganan Disney Plus untuk menonton bersama di dalam aplikasi.

1 dari 3 halaman

Sama seperti ketika sedang dalam tahap uji coba, fitur nobar ini diberi nama Group Watch. Dikutip dari Engadget via Liputan6,(02/10), fitur ini akhirnya tersedia untuk pengguna di Amerika Serikat, setelah sempat diuji coba di Kanada, Australia, dan Selandia Baru.

Sama seperti ketika dalam tahap uji coba, jumlah maksimal akun yang bisa diajak untuk nonton bareng adalah 6 orang. Fitur Group Watch ini dapat diakses melalui aplikasi di perangkat mobile, smart TV, hingga situs web. Nantinya, ikon GroupWatch akan muncul di sebelah tombol Putar yang ada di laman depan konten.

Disney Plus Fitur Group Watch © Diadona

2 dari 3 halaman

Lalu, jika ingin menggunakan fitur tersebut tinggal mengetuk ikon Group Watch dan membagikan tautan undangan untuk menonton. Fitur ini akan saling tersinkronisasi dengan seluruh akun yang ikut menonton. Selain itu, pengguna juga dapat memberikan berinteraksi dan bereaksi pada konten yang diputar lewat emoji.

Fitur ini adalah fitur yang cukup unik dan sepertinya ini belum ada di platform streaming video on-demand lainnya. Tapi sayang banget, fitur ini belum dirilis secara global. Kita yang di Indonesia cuman bisa nunggu aja nih hehehe

Beri Komentar