Resep Sambal Ganja khas Aceh, Halal dan Bikin Ketagihan

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Selasa, 6 Februari 2024 21:50
Resep Sambal Ganja khas Aceh, Halal dan Bikin Ketagihan
Resep sambal ganja dibuat dari udang, belimbing wuluh, daun jeruk dan juga cabai rawit, jadi tentu saja halal kok!

Kalau sambal terasi dibuat dengan tambahan terasi, sambal tomat adalah sambal segar dengan tomat melimpah, lalu apakah resep sambal ganja ini menggunakan ganja beneran? Oh, tentu tidak dong! 

Ternyata nih menurut beberapa sumber, nama sambal ganja ini didapat karena rasanya yang bikin ketagihan.  Jadi bukan karena mengandung bahan terlarang itu ya! Sambal ganja ini memiliki rasa segar karena dibuat dari belimbing wuluh dan perpaduan wangi dari daun jeruknya. 

 

1 dari 3 halaman

Sambal ganja dibuat dari udang, belimbing, bawang merah dan cabai yang jumlahnya sesuai selera dan tingkat pedas kamu. Karena udah mengandung udang, sambal ganja bisa kamu nikmati cuman dengan nasi putih dan kerupuk doang.

Dalam 100 gram udang terkandung 21 gram protein, kalium, natrium, fosfor hingga kalsium. Sementara itu belimbing wuluh yang segar kaya akan vitamin A dan juga vitamin C. Untuk memaksimalkan nutrisinya, masak secara bijak ya misalnya dengan tidak menggunakan minyak goreng yang udah dipakai berkali-kali atau membuatnya dengan tingkat pedas yang bikin kamu sakit perut!

Yuk bikin resep sambal ganja yang dilansir dari akun instagram Susie Agung berikut ini.

 

2 dari 3 halaman

Resep Sambal Ganja khas Aceh © Diadona

Bahan : 

  • 250 gram udang segar
  • 6 buah belimbing wuluh
  • 15 buah cabai rawit sesuai atau sesuai selera
  • 2 batang serai
  • 4 lembar daun jeruk, buang batang daunnya lalu iris tipis
  • 6 butir bawang merah
  • 3-4 sdm minyak panas
  • garam dan gula secukupnya.

 

3 dari 3 halaman

 

Resep Sambal Ganja Khas Aceh © Diadona

Cara membuat : 

Pertama, bersihkan udang terlebih dahulu. Semakin kecil ukuran udang emang semakin susah dibersihkan, tapi udang tetap harus bersih dari kotoran agar tidak berbau amis dan sedap disantap.

Bersihkan udang dengan cara  berikut : buang anggota tubuhnya sesuai dengan selera, buang kotoran yang ada di bagian punggung dan perut udang, cuci bersih udang lalu siap dimasak sebagai sambal ganja.

Goreng udang sampai matang. Untuk kamu yang sedang mengurangi konsumsi makanan yang digoreng, kamu bisa menggantinya dengan menyanggrai udang

Ulek kasar cabai rawit, bawang merah dan juga belimbing wuluh. Selanjutnya masukkan udang, ulek lagi sampai udang agak hancur.

Lalu masukkan potongan serai dan juga daun jeruk, aduk rata dan bumbui dengan gula, garam. Boleh banget kalau kamu ingin menambahkan penyedap rasa.

Selanjutnya panaskan minyak goreng di wajan sampai benar-benar panas dan siramkan ke atas sambal sambil diaduk rata. Sajikan!

Seperti halnya masakan lainnya ada juga beberapa variasi resep dan cara membuat sambal ganja ini lho! Misalnya bila meniru resep dari akun cookpad Dinna Rafika di mana daun jeruk tidak diiris, melainkan diuleg hingga tercium wanginya bersamaan dengan udang.

Langsung kebayang segar dan gurihnya respe sambal ganja ini nggak?

Beri Komentar