4 Resep Klepon Lembut dan Kenyal dengan Isian Gula Merah yang Lumer di Mulut

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Rabu, 27 April 2022 14:05
4 Resep Klepon Lembut dan Kenyal dengan Isian Gula Merah yang Lumer di Mulut
Resep klepon cuman terdiri dari tiga bahan sederhana yang pasti kamu punya di rumah. Bikin yuk!

Ada yang suka banget sama klepon? Klepon merupakan salah salah satu jajanan tradisional Indoneisa yang hingga kini masih banyak penikmatnya. Mungkin karena rasa dan sensasi makannya yang unik banget kali ya? Resep klepon sangat sederhana, cuman terdiri dari tepung ketan dan beras dengan isian gula merah dan taburan parutan kelapa.

Klepon berbentuk bulat yang umumnya berwarna hijau karena pewarna. Bagian luarnya gurih dan kenyal banget saat digigit, trus gula jawa yang terdapat di dalam klepon akan lumer di mulut.

Mengeksekusi resep klepon memerlukan kesabaran serta ketelatenan karena adonan harus dibentuk bulat satu perstu dengan meletakkan gula jawa di bagian tengah. Kemudian klepon direbus di air mendidih dan tak membutuhkan waktu yang lama untuk membuatnya matang. Bikn sendiri di rumah yuk!

1 dari 4 halaman

Resep Klepon Pandan Kenyal dan Sederhana

Ilustrasi Klepon © Diadona

Salah satu hal yang paling penting dan utama dalam resep klepon adalah penggunaan dan takaran tepungnya. Dan resep dari Tintin Rayner ini nggak boleh kamu lewatkan saat kamu ingin membuat camilan ini.

Bahan klepon:

  • 250 gram tepung ketan
  • 50 gram tepung beras
  • air secukupnya sampai adonan bisa dibentuk
  • Pasta pandan secukupnya
  • Gula merah secukupnya

Bahan taburan:

  • 1/2 butir kelapa parut
  • 1/2 sdt garam

Cara membuat:

  • Kukus kelapa parut selama 10 menit, taburi dengan garam dan ratakan.
  • Iris-iris tipis gula merah.
  • Uleni bahan resep klepon sampai kalis. Jangan terlalu lembek ya karena bisa membuat kleponnya tak kokoh sementara bila adonan teralu keras bisa membuat klepon jadi bocor.
  • Bulatkan adonan, beri isian gula merah.
  • Rebus air sampai mendidih, tambahkan sedikit minyak, masukkan bulatan klepon sampai mengambang.
  • Tiriskan dan taburi dengan kelapa parut.

2 dari 4 halaman

Resep Klepon Hitam

Resep Klepon © Diadona

Legitnya tepung ketan hitam dipadukan dengan gula merah yang lumer dijamin nagih banget. Gurihnya juga terasa berbeda karena dari parutan keju. Bikin dengan resep klepon dari Umumar Kitchen berikut yuk!

Bahan utama:

  • 100 gram tepung ketan
  • 100 gram tepung ketan hitam
  • 50 gram tepung beras
  • Garam secukupnya
  • 65 ml santan instan + 135 ml air, dimasak hingga hangat
  • Air untuk merebus
  • Bahan isi:
  • 250 gr gula merah, sisir

Bahan taburan:

  • Parutan keju

Cara membuat:

  • Kukus bahan taburan.
  • Campur bahan utama, tuang air sedikit demi sedikit. Jika dirasa teksturnya cukup, hentikan pemberian air. Tapi jika dirasa masih belum bisa dipulung, bisa tambahkan sedikit air.
  • Ambil sesendok adonan, pipihkan, beri isian bahan isi, bulatkan, lakukan sampai habis.
  • Panaskan bahan tambahan yang air dalam panci sampai mendidih, masukkan bulatan klepon. Masak sampai mengapung dan matang.
  • Tiriskan lalu balurkan ke bahan taburan.

3 dari 4 halaman

Resep Klepon Ketan Red Velvet

Resep Klepon © Diadona

Warna merah pada resep klepon berikut ini nampak sangat cantik dan memikat banget ya?

Bahan :

  • 200 gram tepung ketan
  • 50 gram tepung beras
  • 200 ml air panas
  • 2 sdm gula pasir
  • Sejumput garam
  • Pasta red velvet secukupnya
  • Gula merah secukupnya

Bahan taburan:

  • 1/2 butir kelapa parut
  • 1/2 sdt garam

Cara membuat:

  • Kukus kelapa parut selama 10 menit.
  • Iris tipis gula merah.
  • Masukkan tepung dan gula pasir ke dalam wadah, masukkan air panas perlahan lahan, masukkan pasta red velvet secukupnya, uleni sampai kalis dan bisa dibentuk.
  • Bulatkan adonan, beri isian gula merah.
  • Rebus sampai adonan mengambang.
  • Tiriskan dan taburi dengan kelapa parut.
  • Klepon siap disajikan.

4 dari 4 halaman

Resep Klepon Ubi

Resep Klepon © Diadona

Kalau resep klepon dari Lindaphan12 yang satu ini nih ditambahkan dengan kukusan labu kuning sehingga tekstur dan rasanya jadi berbeda dengan klepon biasanya.

Bahan:

  • 300 gram labu kuning (ditimbang setelah dikukus tanpa kulit)
  • 100 gram tepung tapioka
  • sedikit garam garam
  • 3 lembar daun pandan
  • Gula merah sisir secukupnya
  • Parutan kelapa ditambah sedikit garam lalu kukus 15 menit

Cara membuat:

  • Haluskan labu kuning yang sudah dikukus dengan garpu.
  • Campur labu kuning dengan tepung tapioka dan garam. Jika adonan terlalu lembek, bisa ditambah tepung. Jika adonan terlalu kering, bisa ditambah sedikit air. Uleni sampai adonan bisa dibentuk bulatan.
  • Ambil bulatan adonan, pipihkan dan beri isian gula merah sisir. Rapatkan dan bulatkan kembali. Lakukan sampai adonan habis.
  • Siapkan air untuk merebus, beri 3 lembar daun pandan.
  • Rebus adonan klepon sampai mengapung, pertanda sudah matang. Tiriskan.
  • Gulingkan klepon ke parutan kelapa.

Resep klepon yang awalnya cuman terbuat dari tepung ketan dan tepung beras ternyata bisa dimodifikasi dengan berbagai bahan lainnya ya. Rasanya pasti makin unik dan enak jadi kamu harus cobain!

Penulis : Firda Zalfa

Beri Komentar