Mengenal Teknik Blanching, Cara yang Dilakukan Koki Agar Sayur Tetap Segar saat Disajikan

Reporter : Bagus Prakoso
Rabu, 14 Juli 2021 16:20
Mengenal Teknik Blanching, Cara yang Dilakukan Koki Agar Sayur Tetap Segar saat Disajikan
Gimana caranya? Yuk kita coba!

Saat melihat chef di restoran atau di televisi, seringkali kita melihat masakan begitu indah dan menggoda. Warnanya tak terlihat pucat sehingga siapa saja seakan bisa merasakan rasanya meskipun hanya melihat secara visual saja.

Namun, saat kita hendak memasak, warna dari makanan itu tak terlihat menggairahkan seperti yang dilakukan para chef.

Apa yang salah? Apakah para chef menggunakan bahan yang selalu lebih bagus daripada yang kita gunakan?

Padhal enggak,loh. Para chef ini punya teknik tersendiri supaya makanan khususnya sayuran terlihat lebih segar. Teknik ini disebut dengan Blanching. Seperti apa teknik ini? Yuk kita coba!

1 dari 5 halaman

Blanching

Blanching atau blansing adalah teknik favorit yang digunakan di dapur untuk membuat sayuran bertahan lebih lama saat disimpan di kulkas. Blanching membuat enzim pembusuk tidak aktif.

Ini sekaligus membersihkan sayuran dari kotoran, menghilangkan gas-gas dalam jaringan tanaman, melayukan atau melunakan jaringan tanaman, serta menghilangkan aroma makanan yang tak diinginkan.

Pada sayuran tertentu, blanching juga digunakan untuk menghilangkan lendir yang terkandung dalam sayuran tersebut.

Nah, yang paling utama, blanching juga berguna untuk memperbaiki warna sayuran ataupun buah sehingga lebih indah ketika disajikan di atas piring.

Bagaimana cara melakukannya?

2 dari 5 halaman

Cara melakukan Blanching pada Sayuran

Ada beberapa tahap saat melakukan blanching. Yuk kita ikuti step-nya.

1. Persiapkan bahan

Persiapkan sayuran, lalu cuci dan tiriskan. Potong-potong agar mudah saat melakukan perebusan. Kamu juga bisa mencuci menggunakan air garam.

2. Rebus atau Kukus

Ada dua cara saat melakukan blanching. Yakni dikukus dan direbus. Sayuran yang tadi telah dipersiapkan dan dipotong-potong dimasukan dalam wadah yang berisi air mendidih. Beri sedikit garam.

3 dari 5 halaman

3. Jaga Suhu

Ilustrasi Sayuran © Diadona

3. Jaga Suhu

Saat sayuran masuk air, segera tutup. Jaga dalam suhu stabil selama waktu yang sudah kamu tentukan. Biasanya waktu yang dibutuhkan sekitar 2-3 menit. Kalau tekstur sayuran lebih keras, waktunya lebih lama.

4. Dinginkan

Sembari menunggu sayuran yang telah direbus siapkan air dingin. Kamu bisa mencampur air biasa dengan es batu. Ini disebut dengan Ice Bath. Fungsinya adalah untuk menghentikan proses masak setelah sayuran diangkat dari air rebusan.

Setelah sayuran dirasa sudah matang, masukkan sayur dalam Ice Bath. Aduk sayuran beberapa kali. Lalu angkat.

Dan kamu akan mendapatkan tekstur sayuran yang masih renyah dengan warnya yang cantik.

4 dari 5 halaman

Gimana? Mudah bukan teknik blanching. Kamu bisa mempraktikannya di rumah. Jadi, masakan rumah serasa di restoran.

Selamat mencoba ya, diazens!

Beri Komentar