Mencicipi Kelezatan Daging Kuda yang jadi Makanan Favorit Orang Italia!

Reporter : Bagus Prakoso
Jumat, 14 Agustus 2020 16:21
Mencicipi Kelezatan Daging Kuda yang jadi Makanan Favorit Orang Italia!
Bukan hal yang tabu jika orang Italia sangat menyukai daging kuda. Bahkan menyantap daging kuda udah jadi budaya.

Kuda adalah hewan yang biasanya dipakai untuk kendaraan orang zaman dulu. Karena staminanya yang kuat, kuda memiliki lari yang kencang sehingga menjadi alat transportasi orang zaman dahulu.

Namun, sudah bukan hal yang tabu jika daging kuda dikonsumsi oleh masyarakat. Bahkan, orang Italia menjadikan daging kuda sebagai menu favorit mereka. Kenapa sih orang Italia suka makan daging kuda? Melansir dari finedininglovers, berikut sejarahnya.

1 dari 3 halaman

Konsumsi Daging Kuda sempat Dilarang!

Kuda © Diadona

Melansir dari finedininglovers, daging kuda memang telah menjadi makanan lezat di Italia sejak zaman Romawi. Ternyata, sudah ada pembicaraan selama bertahun-tahun untuk melarang konsumsi daging kuda, namun daging itu masih umum dimakan di beberapa wilayah di Italia.

Selama Abad Pertengahan, beberapa orang menganggap mengonsumsi daging kuda sebagai perbuatan yang keji. Bahkan, masyarakat sempat mengkampanyekan untuk menjauhi konsumsi daging kuda.

2 dari 3 halaman

Populer karena khasiatnya

Daging Kuda © Diadona

Namun, khasiat dari daging kuda ternyata memang sangat banyak. Hal inilah yang kemudian dijadikan alsan masyarakat untuk tetap mengonsumsinya. Daging Kuda tinggi akan zat besi, rendah lemak dan kolestrol. Sehingga ini termasuk daging yang cukup sehat.

Di akhir 1800-an daging kuda mulai diresepkan oleh dokter untuk menyembuhkan anemia. Meskipun begitu, hingga saat ini masih menjadi hal tabu memakan daging kuda di berbagai negara. Hanya beberapa daerah di Italia saja yang masih mengonsumsi daging kuda sebagai tradisi.

Beberapa daerah seperti Venesia, Sardinia, Padua, dan Sisilia, menganggap daging kuda masih menjadi menu favorit mereka.

3 dari 3 halaman

Resep Daging Kuda Goreng

Tertarik mengonsumsi daging kuda? Mungkin kamu perlu mencoba salah satu resepnya. Yuk kita bikin!

  • 1/2 kg Daging kuda segar
  • 1 buah bawang bombay
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 10 pcs cabe rawit merah10 pcs cabe keriting
  • 1 buah tomat hijau
  • 5 tangkai daun bawang
  • daun jeruk
  • sereh
  • daun salam
  • garam
  • air untuk merebus

Cara Masak

  1. Cuci bersih daging, masukkan ke dalam panci berisi air, beri daun jeruk, sereh, dan daun salam scukupnya. Rebus sampai empuk.
  2. Setelah empuk, keluarkan daging dari panci dan potong sesuai selera. Siapkan wajan anti lengket (teflon, dan masukkan daging yang sudah dipotong-potong. Masak dengan api kecil. Kamu nggak perlu menambahkan minyak, karena minyak dari daging akan keluar ketika dipanaskan. Goreng hingga kering.
  3. Setelah itu, sisa minyak dalam teflon bisa digunakan untuk memasak bumbu-bumbu yang sudah diirisi. Masukkan bawang bombay, bawang putih dan bawang merah, masak hingga layu dan harum.
  4. Geprek 2 batang sereh dan 2 lembar jeruk nipis. Iris dan masukkan ke dalam masakan.
  5. Masukkan cabai dan tomat, masak sebentar. Tambahkan garam sesuai selera.
  6. Setelah harum, masukkan daging kuda dan bawang daun. Aduk sebentar, koreksi rasa garam. Sajikan.

Beri Komentar