© Imdb.com
Hollywood memang gudangnya film-film box office. Kamu bisa menemukan film action dengan berbagai tema di Hollywood. Salah satu tema yang sering diangkat adalah mitologi Yunani.
Seperti kita tahu, mitologi Yunani penuh dengan kisah-kisah para dewa yang perkasa dan berkuasa. Kita tahu nama dewa Zeus, Hades, Poseidon, Athena, dan masih banyak lagi.
Salah satu film yang coba mengangkat kisah para dewa Yunani adalah Wrath of The Titans. Berikut ini adalah sinopsis dari film Wrath of The Titans.
Film Wrath of The Titans merupakan sekuel dari Clash of The Titans. Wrath of The Titans mengisahkan tentang Perseus, manusia yang memiliki darah dewa, berjuang menyelamatkan sang ayah, Dewa Zeus.
Di sekuel kedua ini, manusia sudah sedikit yang menyembah dan berdoa untuk para dewa. Karena banyak manusia yang sudah tidak berdoa, para dewa jadinya melemah. Hal ini memungkinkan lepasnya para monster Titan yang dapat menjadi ancaman para manusia.
Ares, dewa perang yang juga merupakan putra Zeus, menginginkan Titan Kronos untuk bangkit dan menata ulang dunia. Kronos merupakan ayah dari Zeus, Hadis, dan Poseidon. Bersama Hades, Ares pun menyekap Zeus yang sudah semakin lemah.
Kronos yang berhasil lepas pun akhirnya memporak-porandakan dunia. Putra dari Perseus, Hellus, jadi korban. Perseus pun tergerak untuk menolong para dewa.
Wrath of The Titans merupakan film aksi fantasi yang rilis pada tahun 2012. Wrath of The Titans dibintangi oleh jajaran cast ternama seperti Sam Worthington, Liam Neeson, Rosamund Pike, Ralph Fiennes, Edgar Ramirez, Toby Kebbell, Bill Nighy, dan masih banyak lagi.
Wrath of The Titans disutradarai oleh Jonathan Liebesman. Berikut ini adalah trailer dari film Wrath of The Titans:
Wrath of The Titans bisa kamu tonton di Apple TV.
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween
Baper Cepat, Move On Lebih Cepat: Deretan Zodiak yang Hatinya Fleksibel Banget
Debut Manis di FIP Asia Cup 2025, Timnas Padel Putri Amankan Perunggu

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia