© Twitter.com/Black__valley01
Banyak dari kita yang kadang kurang bersyukur atas apa yang dimiliki saat ini, padahal banyak sekali orang yang memiliki nasib jauh dibawah kondisi kita yang sekarang, salah satunya adalah Guru dan Murid di sekolah SMK N 1 Mangoli Timur Utara ini.
Dalam sebuah postingan di Twitter, akun @black__valley1 mengunggah sebuah video yang sangat miris. Terlihat seorang guru dan murid yang sedang menyebrangi sungai yang begitu dalam demi menuju ke sekolahnya.
Video tersebut ternyata di ambil di sungai Kawata, Maluku Utara. Seorang guru lengkap dengan seragamnya sedang berusaha untuk menyebrangi sungai yang begitu dalam bersama dengan murid-muridnya.
Guru dan Murid Menyeberangi Sungai © twitter.com/Black__valley01
Terlihat di video, mereka bersama-sama bergandengan tangan melawan arus sungai dan tingginya genangan air hanya untuk berangkat ke sekolah.
Ternyata, ketika musim penghujan, memang banyak siswa yang tidak dapat berangkat ke sekolah karena kondisi sungai kawata banjir dan tidak dapat diseberangi. Namun, dengan tekad yang sangat bulat mereka rela untuk melawan kondisi tersebut hanya untuk menuntut ilmu.
Guru dan Murid Menyeberangi Sungai © twitter.com/Black__valley01
Menurut kabar, sekolah tersebut berlokasi di Desa Kawata, Kecamatan Mangoli Utara Timur Kabupaten Kepulauan Sula Provinsi Maluku Utara.
Melihat kondisi tersebut, banyak netizen yang menyayangkan dan berharap agar pemerintah lebih peduli lagi dengan fasilitas jalan di sekolah-sekolah di kota terpencil.
Guru dan Siswa SMK N 1 Mangoli Timur Utara seberangi sungai kawata saat hendak berangkat ke sekolah. Jika Musim Penghujan banyak siswa yang tidak dapat berangkat ke sekolah karena sungai kawata banjir dan tidak dapat diseberangi. pic.twitter.com/A8A2dxIAx0
Setelah melihat video tersebut, semoga kalian lebih bersyukur dan ayo kita doakan agar mereka mendapatkan fasilitas yang layak!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'