© Instagram.com/@riaricis1795
Kehidupan Ria Ricis seolah tak pernah berhenti mencuri perhatian. Sebagai YouTuber, Ria Ricis dinilai keterlaluan lantaran kerap membuat konten yang cukup sensitif.
Mulai dari kehidupan pribadi sampai yang terbaru Ria Ricis dinilai mengeksploitasi anak karena kerap membuat konten tentang baby Moana. Terbaru, baby Moana diajak memakai seragam SD (Sekolah Dasar) kompak dengan Ria Ricis.
Melalui Instagram terverifikasinya, Ria Ricis membagikan foto terbarunya pakai seragam SD bersama sang buah hati.
Menariknya, dalam keterangan unggahan tersebut, Ria Ricis tampak memberikan ruang untuk warganet guna memberikan kritikan hingga hujatan soal dirinya.
“ Kaya ada yang aneh.. Tunggu headline dan warganet yang jawab,” sentil Ria Ricis yang dikutip pada Selasa, (17/1/2023).
Sebagaimana diketahui, beberapa waktu terakhir gaya parenting Ria Ricis tengah menjadi sorotan publik. Tak sampai di situ, pola asuh YouTuber ternama itu pun menuai beragam kritikan lantaran dinilai memaksa kehidupan sang buah hati untuk konten.
Menanggapi cuitan Ria Ricis tersebut, warganet tentu saja langsung ramai memberikan komentar beragam. Mulai dari sindiran hingga hujatan untuk Ria Ricis.
“ Si paling anti kritik, tp suka nya mancing2 biar di kritik🤭,” kata seorang netter menanggapi. “ headline: kasian si paling ga mau di kritik,” sambung yang lain.
Sementara itu, tak sedikit juga warganet yang justru menunggu konten ekstrem terbaru Ricis dengan sang buah hati.
“ Nunggu moana di ajak terjun payung awokawok,” singgung warganet soal konten Ricis yang kerap menuai kritik.
Lebih lanjut lagi, warganet pun menyangkan gaya asuh Ria Ricis yang dianggap terlalu berbahaya untuk anak-anak usia dini. Menanggapi hal tersebut, beberapa warganet mengaku kasihan dengan Moana yang dirasa tidak nyaman dengan parenting YouTuber ternama tersebut.
“ Semnjak liat postingan Moana berenang,naek jet sky,dan naek motor yg di kebun kmrenLebih ke sayang liat Moana...kita gx tau,pa dia nyaman..sehat terus nak ya,” kata seorang netter.
Well, gimana nih kalau menurutmu Diazens?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'