© Marvel Entertainment
Siapa yang kangen dengan Groot, member Guardians of The Galaxy yang cuma bisa mengucap satu kalimat sepanjang hidupnya?
Petualangan barunya telah dirilis dan bisa ditonton di Disney+ dalam sejumlah film pendek bertajuk I Am Groot.
Seperti diketahui, sejak mengorbankan dirinya dalam film Guardians of the Galaxy pada tahun 2014, kepingan ranting Groot kembali ditanam, menumbuhkan mahkluk baru. Hanya saja kondisi fisik dan mentalnya justru berupa bocah. Film animasi I Am Groot ini merupakan kumpulan petualangan Groot menjadi tumbuh besar.
Film I Am Groot ini menceritakan kisah unik Baby Groot (Vin Diesel) dan petualangan dari anggota Guardians yang paling menggemaskan melibatkan ras alien mini, pesawat luar angkasa, dan hal menarik lainnya.
Well, agar lebih jelas simak berikut fakta-fakta unik dan cerita menariknya.
Film Animasi I Am Groot © Marvel Entertainment
Epidose Perdana
I Am Groot di episoe perdananya akan memerlihatkan langkah pertama Groot keluar dari potnya. Setelah mengetahui bahwa dia bukanlah satu-satunya tanaman yang dirawat oleh para Guardians, Groot memutuskan untuk keluar dari potnya.
Di mana pada akhirnya dia sadar bahwa Baby Groot harus belajar berjalan terlebih dahulu, agar nantinya bisa berlari seperti yang dia lakukan di film GOTG 2.
Episode Dua
Kisah berlanjut ketika baby Groot akhirnya bisa memulai petualangan pertamanya. Di mana dia secara tidak sengaja menemukan peradaban ras alien mini berwarna biru yang menyebut diri mereka sebagai Grunds.
Di titik ini Baby Groot seperti seorang anak kecil yang menemukan sarang koloni semut di halaman belakang rumah. Alih-alih menjadi penghancur sarang, Baby Groot justru menjadi pahlawan yang selama ini dinantikan oleh para Grunds.
Film Animasi I Am Groot © Marvel Entertainment
Episode Tiga
Cerita berikutnya mengisahkan baby Groot yang mencoba menginvestigasi suara misterius dari pesawat Quadrant milik Ravager.
Selanjutnya, Groot akan berhadapan dengan alien cerdas Iwua yang dapat berubah bentuk menjadi Baby Groot. Alih-alih bertarung membuktikan siapa yang asli, mereka akan saling unjuk kemampuan menari seperti yang biasa Baby Groot lakukan.
Episode Empat
Baby Groot pada dasarnya adalah alien Flora Colossi, di episode ini ada yang menarik karena baby Groot untuk pertama kalinya akan mandi. Di mana hal tersebut justru membuat banyak daun tumbuh di sekujur tubuhnya.
Bagi Baby Groot daun-daun tersebut mirip seperti rambut di tubuh manusia, sehingga dia membuat banyak gaya dan penampilan dengan ‘rambut’ barunya ini. Di saat yang bersamaan, baby Groot akan menemukan semacam ramuan yang berfungsi seperti vitamin rambut.
Film Animasi I Am Groot © Marvel Entertainment
Episode Lima
Di episode terakhir, baby Groot akan mencoba membuat karya seni yang menggambarkan kebersamaannya dengan para anggota Guardians.
Demi mencapai keinginannya, Baby Groot harus mengumpulkan dan mencuri barang-barang yang ada di sekitarnya.
Sebagai seorang ‘balita’, Baby Groot tidak akan terlalu peduli dengan apa yang terjadi di sekitarnya. Yang paling penting baginya adalah membuktikan rasa cintanya kepada para anggota Guardians melalui sebuah karya seni yang dia ciptakan sendiri.
5 Pasangan Zodiak yang Paling Nyambung, Seolah Punya Bahasa Sendiri
7 Trik Styling Rambut Biar Bentuk Wajah Kelihatan Lebih Proporsional
Janice Tjen Sabet Gelar WTA 125 Pertama dan Tembus 80 Besar Dunia
Kisah Raeni, Anak Tukang Becak yang Kini Bergelar Doktor di Inggris
Kisah Aishah Prastowo, Doktor Oxford yang Pilih Jadi Guru di Sleman

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship

Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi, Rilis Lagu “Fourth Strike” Bareng Terror Jr

Bella Hadid Kembali ke Runway Setelah Pulih dari Lyme Disease

Setelah Vakum dan Jadi Ibu, Mahalini Siap Kembali dengan Album “Koma”