Dulu Kerap Dihina Saat Profesinya OB, Pria Ini Berhasil Jadi TNI Sekarang Bikin Salut

Reporter : Riza Umami
Senin, 19 September 2022 19:21
Dulu Kerap Dihina Saat Profesinya OB, Pria Ini Berhasil Jadi TNI Sekarang Bikin Salut
Walau dulu pekerjaannya adalah seorang office boy, pria ini mampu mewujudkan impiannya menjadi seorang tentara.

Tak ada yang tidak mungkin bila Tuhan sudah berkehendak. Seorang pria ini berhasil mewujudkan impiannya menjadi seorang TNI meski dulu profesinya adalah sebagai OB.

Dilansir dari laman merdeka.com (19/9), pria ini bernama Fajar Aditiyansyah. Dia dulunya bekerja sebagai seorang office boy demi memenuhi berbagai kebutuhan hidupnya. Sayangnya, dulu ia sering dihina karena pekerjaannya tersebut.

1 dari 4 halaman

Kisah Fajar ini dibagikan melalui kanal YouTube Army Channel Indonesia. Fajar merupakan seorang lulusan SMK. Dia pun sempat bekerja di sebuah SPBU sebelum masuk ke TNI.

Di sana, Fajar menjadi seorang office boy yang tugasnya adalah bersih-bersih toilet dan beberapa ruangan lain di SPBU tersebut. Gak cuma itu, dia juga jualan kopi untuk mencari uang tambahan.

2 dari 4 halaman

Kisah Fajar Jadi TNI © Diadona

Hebatnya lagi, ternyata Fajar sudah bekerja di SPBU sejak masih sekolah. Jadi, ia sekolah sambil bekerja. Saat pulang sekolah, dia akan langsung berangkat ke pom bensin tempatnya kerja tersebut.

3 dari 4 halaman

Fajar bekerja semalaman hingga ia pulang pada jam 5 pagi. Rasa lelah dan ngantuk tak ia rasakan, yang penting ia bisa cari uang untuk membiayai sekolahnya dan juga adiknya sampai lulus.

Kisah Fajar Jadi TNI © Diadona

4 dari 4 halaman

Setelah lulus, Fajar mendaftarkan diri ke TNI AD. Sayangnya, ia sering dihina apalagi karena pekerjaannya jadi OB tersebut. Walau begitu, Fajar tak berkecil hati. Justru ia makin semangat untuk membuktikan bahwa dirinya bisa meraih impiannya.

Tak disangka-sangka, Fajar berhasil lulus dan akhirnya ia pun menjadi TNI AD. Salah satu alasannya ingin jadi tentara yaitu supaya bisa membanggakan kedua orang tuanya tercinta. Wah, keren banget ya kisah Fajar. Siapa yang pengin jadi TNI kayak Fajar gini?

Beri Komentar