Cara Menghadapi Masalah Hidup Agar Tetap Tenang Menurut Islam

Reporter : Novi Hardita Larasati
Jumat, 18 September 2020 09:47
Cara Menghadapi Masalah Hidup Agar Tetap Tenang Menurut Islam
Inilah cara menghadapi masalah hidup yang berat agar tetap tenang. Sudah tahu?

Tidak dipungkiri, bahwa setiap orang pasti mencari cara menghadapi masalah hidup yang dialaminya. Pasalnya, sudah menjadi garis hidup manusia bahwa tidak selamanya akan merasakan bahagia.

Sehingga, masalah yang dialami seseorag tersebut pun akan membuatnya menjadi cemas, stres, bahkan kalau tidak segera diatasi bisa memicu terjadinya gangguan serius, seperti depresi.

Tapi kamu tidak usah khawatir, sebab setiap kesulitan tentunya ada jalan keluar untuk melewatinya. Untuk itu, berikut cara menghadapi masalah hidup sesuai dengan anjuran dalam agama Islam yang telah dilansir dari berbagai sumber.

1 dari 3 halaman

Cara Menghadapi Masalah Menurut Islam

Cara Menghadapi Masalah © Diadona

Tidak banyak orang bisa mengendalikan dirinya saat menghadapi persoalan yang besar. Bahkan, kebanyakan diantara kalian akan langsung saja menyalahkan semua orang yang ada sekitarnya.

Padahal, marah atau menyalahkan sama sekali tidak membawa jalan keluar. Justru sebaliknya, permasalahanmu itu akan jadi semakin runyam.

Nah, untuk membantumu dalam menjalani hidup yang baik, beirkut cara menghadapi masalah hidup menurut Islam yang bisa membuat perasaanmu tetap tenang.

1. Berserah Diri

Kamu tidak akan pernah bisa menghadapi dan mengatasi masalah disaat kondisi pikiran dan hatimu yang masih gundah gulana. Untuk itu, salah satu cara menghadapi masalah hidup menurut Islam ialah dengan berserah diri kepada Tuhan supaya pikiran dan hatimu lebih tenang.

Berserah diri bukan berarti tidak melakukan apa-apa, ya. Tapi, maksud dari berserah diri ialah sebuah upaya untuk bisa menemukan solusi dari masalah yang dihadapi.

2. Selalu Berdoa dan Bersyukur

Selain berserah diri, cara menghadapi masalah hidup yang berat menurut Islam ialah dengan selalu berdoa dan bersyukur kepada Tuhan YME. Sebab, selalu percaya bahwa semua masalah yang kamu hadapi sekarang akan mendewasakan dirimu agar ke depannya nanti bisa menjadi pribadi yang lebih baik.

2 dari 3 halaman

3. Temukan Akar Permasalahan

Cara Menghadapi Masalah © Diadona

Kamu juga tidak bisa menemukan cara paling tepat dalam mengatasi masalah hidup kalau belum menemukan akar permasalahannya.

Sehingga, salah satu cara menghadapi masalah hidup yang berat menurut Islam ialah dengan mengetahui dan pahami dengan jelas apa masalah yang melingkupi hidupmu. Dengan begitu, kamu pun akan memiliki arah yang jelas dan tepat dalam menemukan solusinya.

4. Tidak Membesar-besarkan Masalah

Cara menghadapi masalah hidup menurut Islam selanjutnya ialah dengan tidak membesar-besarkan masalah yang ada. Sebab, hal itu justru akan membuat masalahmu menjadi lebih buruk.

Mereka yang sering membesar-besarkan masalah ialah yang sering menderita oleh pikiran sendiri. Oleh karena itu, pastikan pikiranmu tetap terkontrol.

5. Baca Al-Quran Beserta Artinya

Memanjakan diri dengan membaca Al-Quran beserta terjemahan menjadi salah satu cara menghadapi masalah hidup menurut Islam yang paling efektif. Sebab, dengan membaca Al-Quran akan memberikan pengetahuan dan panduan untuk masalah-masalah tersebut. Selain itu membaca Al-Quran juga bisa membuat hatimu menjadi lebih tenang.

6. Shalat Lima Waktu

Selain membaca Al-Quran, alternatif lain yang tak boleh dilewatkan sebagai cara menghadapi masalah hidup yang kamu alami ialah dengan melakukan shalat dan berdoa lima kali setiap hari. Dengan begitu, kamu bisa berbagi semua masalahmu kepada Allah.

3 dari 3 halaman

7. Berfikir Positif

Cara Menghadapi Masalah © Diadona

Berpikir positif menjadi salah satu jalan yang harus kamu lakukan sebagai cara menghadapi masalah hidup menurut Islam. Dengan kondisi ini, pikiran kamu akan jauh lebih terbuka termasuk mau menerima masukan dari pihak lain terhadap masalah yang sedang kamu hadapi.

Selain itu, dengan berpikir positif kamu pun terbantu dalam mengurangi beban akibat masalah tersebut, sehingga pikiranmu pun otomatis lebih jernih dan mampu melihat jalan yang harus ditempuh untuk mendapatkan solusi.

8. Lihat dari Sudut Pandang yang Lain

Boleh jadi saat masalah menghampiri, kamu hanya terpaku dengan pandangan dan cara berpikirmu sendiri sendiri. Sehingga alangkah baiknya saat mencari cara menghadapi masalah hidup yang berat menurut Islam, kamu bisa mencoba melihat dari sudut pandang yang lain.

9. Evaluasi Diri

Cara menghadapi masalah hidup menurut Islam berikutnya ialah dengan evaluasi diri. Apa pun masalah yang kamu hadapi, sebaiknya tetap selalu mawas diri. Lihat lebih dalam, apakah masalah yang terjadi lebih banyak muncul karena kesalahanmu sendiri atau bukan.

Selain itu, melakukan introspeksi diri juga akan menjauhkanmu dari kemungkinan menyalahkan orang lain atas masalah yang melanda.

Itulah cara menghadapi masalah hidup yang berat menurut Islam. Jangan kehilangan harapan di masa sulitmu saat ini, semua akan berlalu dan hari yang lebih baik akan segera datang. Tetap semangat!

Beri Komentar