© Instagram / @nikitamirzanimawardi_17
Kehidupan artis identik dengan kemewahan dan barang-barang mahal. Apapun yang dipakai dan dimiliki oleh artis selalu dipandang sesuatu yang branded dan berharga mahal. Tak terkecuali adalah mainan atau barang-barang milik anak-anaknya.
Salah satu artis yang memiliki popularitas yang nggak diragukan lagi adalah Nikita Mirzani. Namun, dibalik popularitasnya yang identik dengan kemewahan dan barang-barang mewah justru berbanding terbalik dengan anak-anaknya. Anak-anak Niki yang suka dengan barang-barang sederhana dan murah justru bikin Nikita bingung.
Nikita Mirzani dan Melaney Ricardo © Youtube.com / Melaney Ricardo
Karena anak-anaknya yang sederhana membuat Nikita Mirzani bingung. Pasalnya, ia sebagai seorang ibu ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya. Namun, putranya yang bernama Azka justru lebih tertarik dengan mainan-mainan yang sederhana.
" Meskipun tahu mamanya banyak duit, Azka kalau diajakin beli mainan sukanya yang kecil-kecil. Malah yang justru mahal itu pilihan aku" ungkap Nikita Mirzani dalam channel Youtube Melaney Ricardo.
Niki mengakui ketika belanja mainan dengan anak-anaknya tidak pernah lebih dari Rp 1,5 juta atau Rp 2 juta. Bahkan kalau Azka diajak beli mainan malah ogah-ogahan.
" Dan sempat waktu itu akua ajakin beli mainan. Azka beli mainan yuk. Si Azka malah ogah ah," ungkap Niki.
Ternyata hal ini juga menular ke saudaranya Loli. Ketika Loli ulang tahun ia bahkan tidak mau diberi kado apa-apa ataupun barang-barang yang mahal lainnya. " Nggak usah Ami, ini aja udah cukup, dia cuma bilang gitu," engkap Niki kepada Melaney.
Hal ini tentu membuat Niki terharu dan bangga kepada anak-anaknya. Melihat anak-anaknya sangat inisiatif untuk hidup sederhana dan nggak bikin susah orang tua.
" Bersyukur banget punya anak-anak yang membanggakan dan nggak bikin susah," pungkas Niki.
Ternyata dibalik sosok Niki yang kontroversial, ia punya buah hati yang sederhana dan tidak menyusahkan orang tua, ya.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'