Mengeringkan Wajah Setelah Cuci Muka Itu Nggak Boleh, Begini Faktanya

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Senin, 28 September 2020 14:25
Mengeringkan Wajah Setelah Cuci Muka Itu Nggak Boleh, Begini Faktanya
Sebaiknya dikeringkan atau dibiarkan aja ya, sis?

Cuci muka adalah salah satu cara merawat wajah yang paling dasar dan hukumnya wajib. Namun beberapa tips kecantikan mengungkapkan agar sebaiknya tak mengeringkan wajah setelah mencuci muka.

Akhirnya banyak dari kita yang mempertanyakan mana yang lebih baik, mengeringkan wajah dengan handuk atau membiarkannya kering sendiri? Simak penjelasannya berikut ini yuk!

1 dari 3 halaman

Mengeringkan Wajah dengan Handuk

Ilustrasi Perempuan Mengaca © Diadona


Dengan mengeringkan wajah secara langsung setelah mencuci muka, hal ini memungkinkan adanya peningkatan bakteri karena kondisi yang lembab.

Namun sebenarnya mengeringkan dengan handuk juga dapat membuat kulit jadi lebih cepat terlindungi. Karena dapat segera diaplikasikan pelembab.

2 dari 3 halaman

Membiarkan Wajah Mengering Sendiri

Ilustrasi Cuci Muka © Diadona


Membiarkan wajah mengering dengan sendirinya memiliki manfaatnya tersendiri. Salah satunya adalah dengan mengurangi risiko munculnya jerawat akibat perpindahan bakteri dan kuman dari handuk ke kulit wajah.

Namun membiarkan wajah mengering sendiri tentu membutuhkan waktu dan hal ini mungkin akan menimbulkan rasa yang kurang nyaman. Selain itu, hal ini juga beresiko membuat kulit jadi lebih kering karena penggunaan air saja.

3 dari 3 halaman

Lebih Baik yang Mana?

Ilustrasi mecuci muka © Diadona

Dilansir dari alodokter.com, menurut dr. Alyssa Diandra sebenarnya lebih baik mana diantara keduanya hingga kini masih menjadi perdebatan para ahli. Namun ada beberapa hal yang memang perlu diperhatikan jika memilih menggunakan handuk atau membiarkannya mengering sendiri.

Tidak mengeringkan tubuh dengan menggosokkan handuk ke kulit karena meningkatkan gesekan antara kulit dengan permukaan handuk. Terutama pada kulit wajah dan rambut. Lebih baik melap dengan menekan-nekan lembut kulit wajah.

Cuci handuk lebih sering yakni setelah 3-4x pemakaian atau jika anda selesai melakukan aktivitas yang menghasilkan banyak keringat, maka cuci lebih sering
Hal terpenting untuk mencegah kulit kering adalah penggunaan pelembab setelah mandi.

Nah jadi sebenarnya kamu bisa memilih membiarkannya mengering sendiri atau tidak. Asal memperhatikan hal-hal diatas ya agar kulit wajah tetap sehat dan lembab.

 

Beri Komentar