© Shutterstock.com/g/Dragon Images
Hingga saat ini, masih banyak orang yang menilai orang lain hanya dari luarnya saja. Apa yang dilihat seringkali dijadikan acuan mengenai kepribadian seseorang. Padahal, apa yang terlihat dari luar nggak selamanya menggambarkan kepribadian dan isi hati seseorang.
Hal semacam inilah yang sering menimpa deretan zodiak berikut ini. Dari luar, mereka terlihat tangguh hingga garang. Tapi ia akan berubah jadi lembut dan penyayang saat berhadapan dengan orang terkasih.
Penasaran siapa aja mereka, simak selengkapnya ya!
Ilustrasi Manja pada Pasangan © shutterstock.com/g/4PMproduction
Aquarius dikenal sebagai salah satu zodiak misterius yang susah ditebak. Terkadang, mereka akan jadi sosok ambisius hingga sering dianggap galak oleh orang-orang di sekitarnya.
Tapi kalau udah ada pawangnya alias si pujaan hati, Aquarius bakal berubah deh! Mereka akan jadi sosok yang dewasa dan kerap mengalah pada pasangannya.
Aries dikenal sebagai pribadi yang penuh semangat dan nggak mudah menyerah untuk mendapat apa yang diinginkannya. Sikap semangat berlebih ini kadang dianggap bar-bar hingga membuat mereka 'ditakuti' oleh orang lain yang gak benar-benar mengenal mereka.
Padahal, Aries tuh gampang banget luluh sama orang yang dikasihinya. Apalagi kalo pasangannya adalah paket komplet, Aries pasti bakal jadi penurut deh!
Ilustrasi Manja pada Pasangan © shutterstock.com/g/GaudiLab
Bisa dibilang, Taurus bukanlah zodiak yang bisa mengekspresikan perasaannya dengan mudah. Alhasil, mereka sering dicap sebagai pribadi yang dingin, cuek, hingga galak.
Julukan-julukan tersebut akan sepenuhnya sirna saat Taurus bersama pasangannya. Ia akan jadi sosok yang lembut dan nggak banyak menuntut.
Gemini bisa jadi sosok yang kooperatif, tapi bisa juga jadi pribadi yang garang dan sulit ditaklukkan. Mereka juga selalu teguh dalam memegang prinsip.
Tapi di sisi lain, Gemini tuh sebenarnya lembut kok. Tak jarang, mereka akan mengalah pada pasangannya agar hubungan tetap harmonis dan adem ayem.
Ilustrasi Manja pada Pasangan © shutterstock.com/g/rido
Scorpio sering dianggap sebagai sosok yang jutek dan garang. Hal ini diam-diam dijadikan sebagai metode pertahanan diri oleh mereka.
Tapi kalau udah berhadapan sama pasangan, Scorpio akan jadi pribadi yang easy going dan kalem. Kalau udah dipenuhi dengan cinta, mereka bisa berubah bak anak kucing yang menggemaskan!
Nah, itu dia deretan zodiak yang sebenarnya lembut tapi tertutupi oleh penampilannya yang garang. Gimana, kamu termasuk salah satunya nggak nih?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'