© Shutterstock.com/oneinchpunch
Saat menjalin hubungan dengan seseorang, cinta bukan satu-satunya hal yang membuat hubunganmu bertahan lama. Karena hal ini di campuri dengan rayuan manis atau pujian yang saling diberikan oleh kedua pasangan, bukannya kamu ingin dipuji sepanjang waktu, tetapi kata-kata sederhana seperti "Kamu cantik hari ini", atau "Kamu terbaik", akan cukup membuat harimu semakin menyenangkan.
Tetapi kalau pacar kamu tidak pernah memuji kamu, apa ada suatu hal yang perlu di curigai? Melansir dari Love Dani, berikut alasan mengapa pacarmu nggak pernah memberikan pujian untukmu.
Ilustrasi Pria Sedih © freepik.com/pressfoto
Pemalu
Ketika kamu berpacaran dengan seseorang yang pemalu, kamu akan melihat bahwa dia akan merasa sulit untuk memberikan pujian. Meskipun dia tidak terlihat pemalu, dia bisa mengalami kesulitan untuk memuji orang lain.
Inilah pentingnya melihat perilakunya. Untuk seseorang yang tidak terbiasa memberikan pujian, itu normal bahwa dia tidak pernah memberikannya kepada kamu.
Insecure
Apalagi saat kamu lebih pintar daripada pacarmu, seperti karier kamu lebih baik, dan kamu memiliki rupa yang menarik, itu membuatnya merasa tidak aman. Karena dia merasa kamu terlalu baik untuknya, sehingga dia merasa sulit untuk memberimu pujian.
Oleh karena itu, dia tidak ingin kamu meninggalkannya ketika kamu menyadari betapa baiknya kamu, dan tidak bisa memuji kamu karena dia terlalu mencintaimu.
Ilustrasi Selfie Bareng Pacar © pexels.com/@vera-arsic
Narsis
Siapa sih yang ingin berpacaran dengan seseorang yang hanya bisa memuji dirinya sendiri? Kalau jawabannya kamu, jangan pernah mengharapkan pujian darinya. Bahkan, ia menghindari memberikan pujian kepada siapa pun, karena dia berpikir bahwa ia adalah yang terbaik di dunia, sehingga ia tidak akan bersusah payah memuji kamu. Namun, yang lebih buruk adalah ia malah terkadang menjelek-jelekkan dirimu.
Ilustrasi Perempuan Patah Hati © shutterstock.com/Halfbottle
Ingin Putus
Kamu mungkin khawatir saat pacarmu tidak pernah memberikan kamu pujian karena dia mungkin mempertimbangkan untuk putus. Tetapi kamu harus melihat tanda-tanda lain juga, seperti apakah ada perubahan dalam perilakunya belakangan ini? Seperti, dia dulu memberi kamu pujian tetapi tidak lagi pasti ada yang salah tapi itu bisa saja karena dia lebih sibuk dari biasanya. Jadi kamu tidak bisa menarik kesimpulan begitu saja.
Intinya adalah kurangnya pujian tidak ada hubungannya dengan kurangnya cinta selama dia menunjukkan cintanya kepada kamu dengan cara lain. Pahami kalau dia memiliki situasi yang membuatnya tidak dapat memuji kamu, lebih baik kamu tidak meributkan hal itu. Beri dia waktu untuk terbiasa dengan pujian tetapi jangan buru-buru melakukannya.
Kisah Aishah Prastowo, Doktor Oxford yang Pilih Jadi Guru di Sleman
Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship
Niatnya Mau Sehat, Tapi 6 Olahraga Ini Justru Bahaya Kalau Tiap Hari
Makanan yang Sebaiknya Dihindari Penderita Rematik, Biar Sendi Nggak Cepat Nyeri
Amanda Rawles Resmi Lulus dari Macquarie University Sydney
Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi, Rilis Lagu “Fourth Strike” Bareng Terror Jr
Bella Hadid Kembali ke Runway Setelah Pulih dari Lyme Disease
Setelah Vakum dan Jadi Ibu, Mahalini Siap Kembali dengan Album “Koma”
Amanda Manopo Resmi Menikah dengan Kenny Austin, Momen Haru Kursi Kosong untuk Sang Ibu Jadi Sorotan