Meghan Trainor Alami Diabetes Gestasional di Kehamilan Pertama, Apa sih Bahayanya Bagi Ibu dan Bayi?

Reporter : Devi Puspitasari
Rabu, 16 Desember 2020 13:30
Meghan Trainor Alami Diabetes Gestasional di Kehamilan Pertama, Apa sih Bahayanya Bagi Ibu dan Bayi?
Meghan Trainor didiagnosis menderita diabetes gestasional di kehamilan pertamanya.

Penyanyi terkenal Meghan Trainor kini sedang menikmati masa bahagia kehamilan anak pertamanya. Lewat unggahan di Instagramnya, Meghan Trainor mengumumkan kabar bahagia ini pada bulan Oktober lalu.

Sayangnya, kehamilan Meghan Trainor ini ada sedikit masalah. Pelantun lagu All About That Bass ini didiagnosis menderita diabetes gestasional di kehamilan pertamanya.

1 dari 5 halaman

Menderita Diabetes Gestasional

Meghan Trainor © Diadona

" Ada masalah kecil pada kehamilan saya. Saya menderita diabetes gestasional, tetapi begitu banyak wanita yang mengidapnya," kata Trainor yang dikutip dari laman People.

Meghan Trainor mengaku saat ini kondisi dirinya dan sang buah hati dalam keadaan baik. Ia mengaku sempat tak tahu menahu soal ini dan nyatanya sang ibu juga sebelumnya mengalami hal yang sama.

" Aku tidak tahu apa itu. Ini seperti masalah genetika. Ibuku memilikinya dan dia bahkan tidak memberiku peringatan," sambungnya.

2 dari 5 halaman

Apa sih Diabetes Gestasional?

Ilustrasi Diabetes © Diadona

Dikutip dari webmd.com, diabetes gestasional adalah kondisi di mana kadar gula darah wanita jadi tinggi selama kehamilan. Diabetes gestasional ini biasanya dialami ibu hamil antar minggu ke-24 dan minggu ke-28 kehamilan, Moms.

Ada kondisi dimana ibu lebih rentan mengalami diabetes gestasional diantara ibu hamil yang mengalami kelebihan berat badan, punya tingkat lemak perut yang lebih tinggi, hamil di atas usia 35 tahun, memiliki keluarga dengan riwayat diabetes gestasional, memiliki riwayat diabetes sebelum kehamilan, dan lainnya.

3 dari 5 halaman

Apa Bahaya Menderita Diabetes Gestasional saat Hamil?

ilustrasi ibu hamil © Diadona

Sebenarnya, dengan perawatan yang tepat dan pemantauan rutin, diabetes gestasional tak akan menimbulkan bahaya bagi ibu maupun bayi Moms. Tapi jika kondisi ini tak mendapat penanganan yang tepat, gula yang berlebihan dalam darah ibu dan bayi berpotensi menimbulkan masalah yang serius.

Wanita dengan diabetes gestasional yang tak terkontrol berisiko memiliki bayi yang terlalu besar atau makrosomia yang membuat proses persalinan menjadi lebih sulit. Tak hanya itu, diabetes gestasional juga meningkatkan risiko ibu mengalami preeklamsia dan lahir mati pada bayi.

4 dari 5 halaman

Ilustrasi Diabetes © Diadona

Diabetes yang tak terkontrol juga bisa menyebabkan potensi masalah pada bayi setelah lahir lho Moms, seperti penyakit kuning, kesulitan bernapas, dan kadar gula darah yang rendah.

Selain itu, anak yang lahir dari ibu penderita diabetes gestasional mungkin berisiko lebih tinggi mengalami obesitas dan diabetes tipe 2. Tapi, semua risiko ini bisa Moms hindari dengan mengikuti rekomendasi dokter untuk menjaga gula darah tetap terkendali.

Beri Komentar