Apakah Normal Kalau Perut Sering Terasa Kencang saat Usia Kehamilan 9 Bulan?

Reporter : Mila
Kamis, 21 Juli 2022 10:57
Apakah Normal Kalau Perut Sering Terasa Kencang saat Usia Kehamilan 9 Bulan?
Pasti Moms juga mengalaminya.

Saat hamil, Moms merasakan beberapa ketidaknyamanan. Salah satunya adalah perut mengencang. Hal ini bisa disebabkan oleh banyak hal, misalnya gas atau ukuran janin.

Perut mengencang adalah perasaan sesak di perut. Sebagian mengalami rasa sakit yang tajam dan menusuk di sisi perut bagian bawah saat rahim tumbuh dan kulit meregang.

Selain itu, perut juga mungkin mengencang pada interval yang tidak teratur dan rileks dalam beberapa menit. Hal ini mungkin dialami oleh ibu hamil mulai dari trimester pertama hingga akhir kehamilan.

1 dari 4 halaman

Penyebab Perut Kencang saat Hamil 9 Bulan

Selain kontraksi, perut kencang juga bisa disebabkan oleh beberapa hal berikut ini:

  • Gerakan janin: Saat janin mendorong atau menendang, mungkin terasa geli. Meskipun Moms merasa nyaman, ada juga perasaan tegang di perut yang menyebabkan perut jadi kencang.
  • Konsumsi berlebihan: Makan berlebihan bisa membuat perut terasa kencang dan kaku. Selain menampung janin yang sedang tumbuh, makan dalam jumlah besar bisa mengecilkan ruang di perut.

Perasaan sesak umumnya tidak berbahaya karena hanya terjadi beberapa detik hingga beberapa menit. Tapi, dalam beberapa kasus Moms mungkin harus menemui dokter.

2 dari 4 halaman

Apa yang Harus Dilakukan?

Perut mengencang pada trimester ketiga mungkin adalah tanda persalinan. Kontraksi persalinan mungkin mulai ringan dan semakin kuat seiring waktu.

Moms bisa menghitung waktu kontraksi ini dengan stopwatch. Jelang persalinan atau saat persalinan berlangsung, jarak antar kontraksi biasanya makin dekat.

Kontraksi braxtonhicks juga lebih sering terjadi pada trimester ketiga kehamilan. Moms mungkin memperhatikannya di minggu-minggu terakhir kehamilan. Sebagian mengalaminya di awal trimester ketiga.

Kontraksi braxton hicks dikenal juga sebagai 'persalinan palsu' karena banyak yang salah mengiranya sebagai persalinan. Kalau Moms mengalami banyak kontraksi tidak teratur atau perut mengencang, segera hubungi dokter.

3 dari 4 halaman

Mengatasi Perut Kencang

Kalau perut mengencang dan nyeri ringan dan tidak teratur, Moms bisa melakukan langkah-langkah di bawah ini:

  • Ubah posisi karena beberapa posisi dapat memicu kontraksi palsu. Gerakkan tubuh atau berbaring untuk melihat apakah sensasi kencangnya hilang.
  • Dehidrasi terkadang bisa memicu kontraksi palsu. Karena itu, minumlah air dan istirahatlah sejenak.
  • Mandi air hangat (duduk di bak mandi air panas tidak dianjurkan) karena membantu mengendurkan otot yang pegal dan lelah.
  • Kalau kandung kemih penuh, kosongkan untuk mengurangi tekanan pada perut.
  • Minumlah secangkir teh hangat atau susu karena menghidrasi dan membuat rileks. Jangan bangun terlalu cepat dari tempat tidur atau posisi lainnya.

Beri Komentar