Berniat Hemat, Maya Septha Ngaku Sempat Kebablasan Sampai Jadi Orang Pelit! Emang Apa Bedanya ya?

Reporter : Firstyo M.D.
Selasa, 22 September 2020 17:40
Berniat Hemat, Maya Septha Ngaku Sempat Kebablasan Sampai Jadi Orang Pelit! Emang Apa Bedanya ya?
Hemat dan pelit ternyata merupakan dua hal yang sangat bertolak belakang lho!

Apa sih berhemat itu? Mengurangi pengeluaran dengan menyimpan uang sebanya-banyaknya? Terus kalau gitu, apa dong bedanya sama pelit? Pernah kepikiran hal semacam itu nggak sih?

Hemat dan pelit sekilas nampak sama, namun sebenarnya punya batas tipis yang tetap membuatnya berbeda. Niatan berhemat bisa saja kebablasan sampai-sampai jadi pelit, bahkan ke diri sendiri.

Kondisi tersebut sempat dialami oleh Maya Septha. Ada di lingkaran dunia hiburan yang penuh gemerlap, nyatanya Maya Septha mengaku bahwa kehidupannya jauh dari istilah "hura-hura". Ia mengaku sangat hemat sejak muda, sesuatu yang menyelamatkannya di banyak kondisi di kemudian hari.

"Ya gitu sih untung aju rajin menabung dari muda. Untung dulunya rajin menabung, jadi di saat seperti sekarang terasa banget manfaatnya kayak ya hidup aku baik baik aja, karena terbantu dengan cadangan," ujar Maya Septha dikutip dari KapanLagi.com.

Kendati demikian, ia juga pernah merasa bahwa niatnya untuk hemat malah berujung menjadi pelit.

"Aku dari muda suka nabung, dulunya aku pelit banget malahan."

1 dari 3 halaman

Pengertian hemat

Hemat dan pelit adalah tindakan yang berasal dari satu akar, yakni niatan untuk mengurangi pengeluaran. Dilihat dari definisinya, hemat diartikan sebagai aktivitas yang menunjukkan penggunaan uang secara bijak dan memenuhi maksud tertentu.

Patut digaris bawahi bagian " maksud tertentu" karena itu lah yang nantinya akan membedakan hemat dengan pelit. Hemat dilakukan dalam rangka memenuhi suatu tujuan yang jelas. Saat berhemat kita akan berusaha keras agar setiap rupiah yang keluar dari kantong memiliki manfaat yang sesuai tujuan awal. Tindakan berhemat biasanya akan dibarengi dengan pemikiran dan kehati-hhatian dalam bertindak.

2 dari 3 halaman

Bedanya dengan pelit

Pengertian tersebut membuat hemat jadi sangat bertolak belakang dengan pelit. Jika hemat dilakukan setelah melalui pemikiran panjang, pelit hanya berhenti di tahap enggan mengeluarkan uang, bahkan untuk sesuatu yang sebenarnya dibutuhkan.

Tindakan pelit ini biasanya diawali dari diri sendiri. Orang pelit kebanyakan enggan untuk memenuhi kebutuhan pribadinya, bahkan ketika dia sebenarnya mampu sekali pun. Jangan tanya deh bagaimana perilaku si pelit di lingkup sosialnya. Untuk diri sendiri aja pelit, gimana ke orang lain?

3 dari 3 halaman

Kembali ke Maya Septha, ia kini telah menyadari bahwa " hemat berlebihan" yang dilakukannya di masa muda tergolong sebagai tindakan pelit yang tak baik untuk diteruskan.

" Dulunya aku pelit banget, justru sekarang makin bisa menikmati uangnya. Kalau dulu punya uang aku tabung, sampai aku pikir ngapain tabung semua, emang mau dibawa mati? Jadi ya dinikmati yang wajar-wajar aja," ujarnya.

Tuh guys, sekarang udah tau kan apa bedanya hemat sama pelit? Jangan sampai terjebak ya!

Beri Komentar