Jangan Dibiasain, Ini 3 Masalah Kesehatan jika Sering Tidur Tengkurap

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Kamis, 17 Februari 2022 13:27
Jangan Dibiasain, Ini 3 Masalah Kesehatan jika Sering Tidur Tengkurap
Hayo, siapa nih suka tidur tengkurap~

Tidur merupoakan hal yang dibutuhkan oleh manusia. Masing-masing kalian pasti memiliki posisi tidur yang paling nyaman. Ada yang miring ke kiri, ke kenan, bahkan ke atas. Namun, pasti ada juga bukan, yang posisi tidurnya tengkurap?

Buat kalian yang suka tidur tengkurap, jangan dibiasain lagi, ya. Sebab melansir dari Hellosehat, ini 3 bahaya yang bisa didapatkan kalau sering tidur tengkurap.

 

1 dari 4 halaman

Leher Kaku

Ilustrasi Sakit di Leher © Diadona

Tidur dengan posisi tengkurap bisa menyebabkan leher kaku. Sebab secara tidak sadar, tidur dengan tengkurap memelintir leher ke kanan dan kiri. Bisa-bisa, sepanjang tulang leher dan belakang jadi tidak lurus, dan bisa fatal akibatnya.

Seiring berjalannya waktu, jika sering tidur tengkurap, bisa membuat sendi leher bergeser. Istilah medis untuk leher kkau disebut dengan herniated disc. Nyeri luar biasa bisa dirasakan jika tidak dilakukan penanganan dengan secepatnya.

 

2 dari 4 halaman

Nyeri Tulang Belakang

Ilustrasi Sakit Pinggang © Diadona

Tidur dalam keadaan tengkurap tidak baik untuk punggung karena posisi ini sifatnya menekan dan meregangkan tulang belakang. Terdapat tekanan pada bagian tengah tubuh jika tidak seimbang. Alhasil, bisa memicu nyeri tulang belakang.

Padahal, tulang belakang merupakan saluran utama yang terisi oleh saraf tulung. Jika tulang belakang terganggu, maka saraf-saraf tubuh lain terganggu.

 

3 dari 4 halaman

Tergencetnya Janin

Ilustrasi Wanita Hamil © Diadona

Buat para wanita yang sedang mengandung, perlu banget menghindari tidur dalam keadaan tengkurap. Sebab hal ini bisa menyebabkan janin gencet. Pertumbuhan dan perkembangan janin pun terganggung.

Di samping itu, pada bagian perut, berat jadi lebih. Alhasil tulang belakang bisa tertekan dan menyebabkan nyeri punggung, nih.

 

Beri Komentar