14 Penyebab Demam Berdarah pada Anak, Perlu Waspada nih Moms!

Reporter : Wicha Mashita
Jumat, 5 Juni 2020 17:02
14 Penyebab Demam Berdarah pada Anak, Perlu Waspada nih Moms!
Penting banget buat kita ketahui penyebab demam berdarah sehingga bisa mencegahnya.

Kita semua memang tahu kalau penyebab demam berdarah karena gigitan nyamuk Aedes aegypti. Tapi ada hal-hal lain yang bisa kita telusuri sebagai pemicunya agar bisa mencegah sedini mungkin.

Merangkum dari berbagai sumber, penyakit demam berdarah adalah penyakit yang disebabkan salah satu virus dengue. Demam berdarah ini menular dari gigitan nyamuk. Selain Aedes aegypti, nyamuk Aedes albocpictus juga bisa jadi penyebab demam berdarah.

Virus dengue dalam nyamuk Aedes aegypti sendiri memiliki 4 jenis berbeda, yaitu DEN-1, DEN-2, DEN-3 dan DEN-4. Nah, tahu nggak moms, tinggal di negara dengan iklim tropis seperti Indonesia ini memiliki risiko penularan demam berdarah pada anak lebih tinggi loh!

1 dari 4 halaman

Penyebab Demam Berdarah


Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, penyebab demam berdarah berasal dari gigitan nyamuk. Namun ada faktor pemicu lainnya juga.

1. Tinggal di daerah beriklim tropis, sebab lingkungannya lembab dan disukai nyamuk. Apalagi dengan suhu yang cukup hangat membuat masa inkubasi nyamuk dalam tubuh menjadi lebih cepat.

2. Genangan air saat musim hujan, membuat nyamuk-nyamuk itu betah dan berkembang biak, apalagi Aedes aegypti.

3. Pernah menderita penyakit akibat virus dengue sebelumnya.

4. Imunitas tubuh yang lemah, biasanya bayi, anak-anak dan lansia yang rentan.

5. Gigitan nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Kedua nyamuk ini nggak kenal waktu moms, bisa menggigit di pagi hari sampai petang.

Virus akan tertular dari nyamuk yang sebelumnya sudah menggigit dan menghisap darah orang yang terinfeksi virus dengue. Kemudian ia akan menggigit orang lain dan menjadi pembawa atau carrier untuk menularkan virus tersebut.

2 dari 4 halaman

Adapun gejala demam berdarah yang bisa dikenali, antara lain:

1. Mengalami demam tinggi sampai 40 derajat celcius

2. Muncul ruam kemerahan setelah 2-5 hari demam

3. Merasakan nyeri pada sendi, otot dan tulang

4. Merasakan nyeri dan sakit kepala

5. Muncul rasa nyeri di bagian belakang mata

6. Mual dan muntah

7. Nafsu makan menurun bahkan hilang

8. Terjadi kerusakan pada pembuluh darah

9. Terjadi pembengkakan kelenjar getah bening

10. Mengalami pendarahan dari gusi, hidung atau bawah kulit.

3 dari 4 halaman

Penyebab Demam pada Anak

Penyebab Demam pada Anak © Diadona
Gejala demam berdarah yang paling umum adalah mengalami demam. Kita kenali juga yuk moms, penyebab demam pada anak!

1. Infeksi yang diakibatkan virus maupun bakteri saat kondisi tubuh lemah. Penyakit karena infeksi yang bisa jadi penyebab demam berdarah adalah flu, roseola, infeksi telinga, radang amandel, infeksi ginjal, infeksi saluran pernapasan, infeksi saluran kemih, cacar air dan batuk rejan.

2. Efek Imunisasi juga bisa jadi penyebab demam pada anak. Namun, nggak perlu khawatir kok moms, karena demamnya tergolong ringan. Bisa ditanyakan pada dokter untuk penanganan demam akibat imunisasi.

4 dari 4 halaman

3. Pakaian
Mungkin terdengar sepele ya moms? Tapi pakai pakaian yang terlalu tebal bisa menyebabkan anak demam loh! Apalagi bayi yang baru lahir.

4. Suhu Lingkungan
Tinggal di tempat yang panas atau terlalu lama beraktivitas di luar dengan cuaca yang panas juga bisa menyebabkan demam tinggi pada anak. Apalagi kalau ditambah pakai pakaian yang tebal.

Itu tadi penyebab demam pada anak dan juga demam berdarah yang bisa kita antisipasi sejak dini. Kenali penyebab dan gejalanya untuk menjaga buah hati menjadi sehat.

Beri Komentar