5 Cara Membuat Kopi yang Enak dan Nikmat ala Barista dengan Mudah dan Praktis

Reporter : Novi Hardita Larasati
Kamis, 3 September 2020 09:16
5 Cara Membuat Kopi yang Enak dan Nikmat ala Barista dengan Mudah dan Praktis
Begini cara membuat kopi nikmat ala barista di coffee shop yang bisa kamu coba di rumah.

Seperti yang diketahui, kopi merupakan minuman berenergi dan berkhasiat yang pertama kali ditemukan oleh bangsa Etiopia yang terus berkembang hingga sekarang.

Bahkan, saat ini kopi dikenal sebagai komoditas di dunia yang sudah dibudidayakan lebih dari 50 negara, termasuk Indonesia. Sehingga, wajar saja kalau perkembangan kopi semakin meningkatkan di dunia cafe dan tempat nongkrong sebagai minuman keren.

Dengan begitu, banyak anak yang mudah akhirnya berlomba-lomba mencari cara membuat kopi yang enak dan nikmat untuk disajikan bareng teman-teman, hingga terciptalah inovasi kopi-kopi unik ala cafe.

Nah, kalau kamu termasuk dari mereka yang mencari cara membuat kopi nikmat dan enak, langsung saja simak ulasan berikut ini yang telah dilansir dari berbagai sumber.

1 dari 5 halaman

Cara Membuat Kopi yang Enak

Cara Membuat Kopi © Diadona

Pada umumnya, orang senang nongkrong di kafe untuk menikmati secangkir kopi lezat dan kekinian sambil menyelesaikan tugas atau hanya bercengkrama bersama teman.

Nah, daripada kamu harus menghabiskan banyak pengeluaran untuk mencoba kopi-kopi unik ala cafe, alangkah baiknya kalau kamu mencoba sendiri dirumah. Nggak percaya? Coba deh ikuti terus resep cara membuat kopi di bawah ini.

1. Dalgona Coffee

Belakangan ini nama dalgona coffee begitu familiar di cofe shop yang ada disekitarmu. Namun, sekarang kamu pun bisa lho cara membuat kopi Dalgona di rumah.

Bahan-bahan:

- 4 sdm nescafe
- 4 sdm air panas
- 4 sdm gula pasir/gula aren/gula palem

Cara membuat:

- Langkah pertama cara membuat kopi Dalgona ialah campur semua bahan, kocok hingga mengembang. Kalau ingin lebih mudah dan praktis, kamu bisa pakai mixer.

- Setelah itu, cara penyajiannya adalah tuang es batu dalam gelas saji, lalu tuang susu UHT sebanyak 3/4 bagian gelas kemudian beri topping dengan dalgona cream atau bisa taburi choco granola. Selesai.

2 dari 5 halaman

2. Matcha Milk Coffee

Cara Membuat Kopi © Diadona

Selain Dalgona Coffee, kamu bisa mencoba cara membuat kopi dengan menghasilkan matcha milk coffee yang begitu digemari para perempuan saat nongkrong di cafe.

Bahan-bahan:

- 2 sdt gula pasir
- 250 ml susu UHT
- 1 sdm kopi hitam murni
- 1 bungkus bubuk matcha
- Es batu secukupnya

Cara membuat:

- Tahap pertama cara membuat kopi matcha ala cafe shop ialah masukkan kopu dalam mangkuk kecil, lalu tuang dengan sedikit air panas.

- Selanjutnya, beri gula pasir dan aduk rata. Ohya, pastikan teksturnya masih kental ya, guys. Kemudian, tuang matcha ke mangkuk yang berbeda dan beri sedikit air panas lalu aduk rata.

- Langkah terakhir dari cara membuat kopi matcha ialah masukkan dalam gelas saji, lalu tambhakn kopi, susu UHT dan matcah dibagian atas. Taraaaa! Matcha milk coffee buatanmu pun siap disajikan.

3 dari 5 halaman

3. Kopi Susu Gula Aren

Cara Membuat Kopi © Diadona

Cara membuat kopi yang satu ini tentu saja sangat mudah untuk dicoba karena tidak membutuhkan bahan-bahan yang banyak seperti di atas, yakni kopi susu gula aren.

Bahan-bahan:

- 1 blok gula aren
- 200 ml susu rendah lemak
- 2 sdt kopi hitam
- Es batu secukupnya

Cara membuat:

- Langkah pertama cara membuat kopi susu gula aren ialah seduh kopi dengan air panas sebanyak 30 ml, lalu lelehkan gula aren dengan air.

- Selanjutnya, masukkan kopi dalam gelas saji kemudian tuang susu rendah lemak, gula aren, dan es batu secukupnya. Taraa! Kopi susu gula aren buatanmu siap disajikan.

4 dari 5 halaman

4. Coffee Milk Boba

Cara Membuat Kopi © Diadona

Tidak dipungkiri kalau minuman dengan topping boba saat ini begitu digemari dari banyak kalangan. Salah satunya ialah coffee milk boba. Nah, daripada kamu harus membelinya di mall atau coffee shop, sekarang kamu bisa tahu cara membuat kopi hits yang satu ini di rumah, lho!

Bahan-bahan:

- 1,5 sdt kopi nescafe classic robusta
- 40 gram boba (sesuai selera)
- 30 gram sirup monin caramel
- 2 sdt muncung palm sugar
- 50-60 gr air panas
- 75-90 gram susu cair full cream (sesuai selera)
- Es batu secukupnya

Cara membuat:

- Cara membuat kopi milk boba yang pertama adalah seduh kopi dan palm sugar denga air mendidih, lalu aduk hingga rata dan sisihkan.

- Selanjutnya, rebus air, masukkan boba masak hingga mengapung dan matang. Kemudian, tuang pada gelas dan campurkan dengan sirup.

- Langkah terakhir cara membuat kopi milk boba ialah tambahkan es batu secukupnya dan jangan lupa tuang susu cair lalu masukkan seduhan kopi dan gula, aduk rata. Selesai.

5 dari 5 halaman

5. Cold Brew Coffee with Milk

Cara Membuat Kopi © Diadona

Cara membuat kopi yang bisa kamu coba langsung di rumah ialah cold brew coffee with milk. Dengan bahan-bahan yang mudah kamu dapatkan, minuman kekinian ini bisa kamu sajikan bareng teman-teman.

Bahan-bahan:

- 1 sachet SKM
- 250 ml air suhu ruang
- 2 sachet kopi nescafe classic
- Es batu secukupnya

Cara Membuat:

- Langkah pertama membuat kopi cold brew with milk ialah tuang kopi kedalam wadah, lalu seduh dengan air yang telah disiapkan dan aduk hingga tercampur rata.

- Tutup wadah hingga rapat, kemudian simpan ke dalam kulkas selama 8-12 jam. Setelah 8 jam keluarkan dari kulkas dan tuang 1/2 sachet SKM kedalam gelas lalu tuang es batu secukupnya.

- Taraaaa! Cold brew coffee with milk buatanmu siap disajikan bareng teman-teman saat nongkrong di rumah nih.

Itulah cara membuat kopi ala barista coffee shop yang bisa kamu praktikkan langsung di rumah. Semoga bermanfaat!

Beri Komentar