Sempat Kena Kasus Narkoba, Nunung: Ibu Saya Langsung Sakit Sampai Tidak Ada

Reporter : Arif Mashudi
Rabu, 2 Desember 2020 10:18
Sempat Kena Kasus Narkoba, Nunung: Ibu Saya Langsung Sakit Sampai Tidak Ada
Ibu Nunung menderita kanker lidah.

Sudah semestinya seorang anak ingin selalu berada di sisi orang tuanya. Selain bentuk bakti, memang ada rasa yang nggak bisa diwakilkan oleh siapapun ketika kita dekat dengan orang tua.

Hal itu lah yang dirasakan komedian Nunung. Ia mengaku menyesal karena semasa ibunya masih hidup ia belum bisa membahagiakan sang ibu.

1 dari 4 halaman

Hal itu dikatakan Nunung ketika ia menjadi bintang tamu di acara talkshow di Trans 7.

Dalam acara tersebut Nunung menyebutkan bahwa sang ibu mulai jatuh sakit saat dirinya ditangkap polisi terkait kasus narkoba. Saat itu ibu Nunung dikabarkan menderita kanker lidah.

" Ibu saya sakit pada saat saya kena masalah. Itu saat pertama kali yang nonton ibu saya. Terus dia ngetokin kamar saudara-saudara saya ‘Itu kenapa?, Mbak yu mu ditangkap polisi’,” ucap Nunung sambil menahan air matanya jatuh.

Nunung di Youtube Trans7 © Diadona

2 dari 4 halaman

“ Akhirnya adik-adik saya dan kakak saya saya telepon ke keluarga di Jakarta, ya cuma menyabarkan ibu. Dan pada saat itu ibu langsung sakit sampai tidak ada, (sakitnya) kanker lidah,” imbuh Nunung.

Jadi, ibu Nunung sakit berat saat Nunung sedang menjalani rehabilitasi. Ia sempat diizinkan pulang oleh panti rehabilitasi untuk melihat ibunya yang saat itu keadaanya sudah kritis.

3 dari 4 halaman

“ Saya sempat lihat, waktu ibu dikatakan kritis, saya pulang, saya diizinin RSKO. Ya sempat ngomong saya mintaa maaf, saya cium kakinya di rumah sakit,” ucap Nunung dengan sedih.

“ Ibu saya cuman ‘kamu kuat ya ndok’. Saya bilang ibu kuat ya, sembuh enggak usah sakit,” ujar Nunung dan air matanya pun jatuh.

Ibunda Nununng sendiri meninggal di usia 83 tahun pada bulan April 2020 lalu. Wanita yang bernama Djuwarti itu meninggal dunia di Solo, Jawa Tengah.

Beri Komentar