© Instagram @lestykejora
Seperti yang diketahui, kini pedangdut Lesti Kejora tengah mengandung anak pertamanya. Sebagai suami yang setia, Rizky Billar pun menemani sang istri melakukan pemeriksaan USG di salah satu rumah sakit.
Lewat Instagram Stories, Rizky Billar, perlihatkan proses USG sambil mencari wajah calon anaknya. Billar terlihat begitu semangat karena ingin melihat wajah calon buah hatinya.
Sementara, Lesti Kejora yang terbaring di ranjang rumah sakit malah tampak tegang.
USG Lesti Kejora © instagram @rizkybillar
" Dok, dia nutupin mukanya ya?," tanya Billar.
Dokter terus menggerak-gerakkan alat USG untuk mencari wajah sang janin. Sangking penasarannya, Billar sampai memohon agar sang anak mau menujukkan wajahnya.
" Berarti saat ini bisa dibilang kita lagi cari muka ya? Tunjukin mukanya dong, tunjukin mukanya, Nak. Hey," ujar Billar.
Sayangnya hingga akhir video wajah calon anak Rizky Billar dan Lesti Kejora tak kunjung terlihat.
" Lagi malu Si Utun, nggak mau liatin muka, sampe capek nyariin," tulis Rizky Billar di keterangan postingannya.
Unggahan Instagram story Rizky Billar itu pun diunggah ulang oleh beberapa akun gosip. Netizen yang melihatnya justru salah fokus dan berkomentar tentang besarnya janin yang tampak di USG.
" Siapa yang ke akun billar liatin bulak balik layar USG. Panjang janin 14cm, 2 trim (trimester) mungkin.." balas @wandiraagustina.
" Bayinya udah gede itu kayak ukuran 6 bulan," @aurakidsii menimpali.
" Aku sbg bidan kalo liat dari usg itu sama usg aurel cuma beda 2-3 minggu aja sih ukurannya cuma beda 1 cm aja siii," tulis @alvvv0511.
" hpht nya keliatan di monitor usg 22-05-2021. hpl nya sekitar 28 Februari 2022," jelas @nurhasanah1206.
@terserahcapekada yg lagi mau lihat baby L nih...udahh gak sabar pengen cepet lihat baby L ????????? ##lestyloversindonesia ##tabarakallah ##fyp? ##leslarlovers ##lestykejora ##rizkybillar ##fypviraltiktok
? sahabat tak akan pergi - r
Kalau menurut kalian sendiri gimana nih, guys?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'