© Instagram.com/dewiperssikreal
Dewi Perssik merupakan salah satu pedangdut tanah air yang udah gak asing lagi. Penyanyi asal Jember ini juga dikenal sebagai mantan istri dari Saipul Jamil.
Namun, siapa yang menyangka jika Diva Dangdut berusia 35 tahun ini pernah bertunangan dengan seseorang sebelum menikah dengan Saipul Jamil.
Dewi Perssik dan Saipul Jamil © KapanLagi.com
Dalam acara Okay Boss, Dewi Perssik mengaku pernah bertunangan dengan seorang Akpol sebelum bertemu dengan Saipul Jamil.
" Jadi aku pernah tunangan sama Akpol. Mungkin sekarang beliau jadi Kapolres mana ya? Saya gak tahu," ungkap Dewi Perssik kepada Raffi Ahmad.
Bahkan, Dewi Perssik mengaku sudah menjalin hubungan hingga 4 tahun bersama mantan kekasihnya itu.
Ia pun mengaku hubungannya kandas setelah bertemu Saipul Jamil dan akhirnya lebih memilih Saipul Jamil ketimbang dengan tunangannya.
" Dan lama sama beliau 4 tahun. Udah tunangan. Dan lulus SMA harusnya sudah menikah. Tapi ketemu sama Saipul Jamil, eh aku sama Saipul," terangnya.
Dewi Perssik menikah dengan Saipul Jamil pada 2005 lalu. Sayangnya hubungan hanya berlangsung selama 3 tahun dan kandas pada 2008 lalu.
Ia pun akhirnya menikah dengan Aldi Taher pada 2009 lalu. Sayang hubungan itu hanya berlangsung singkat.
Setelah lama menjanda, ia akhirnya menikah dengan Angga Wijaya 2017 lalu dan bertahan hingga saat ini.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship