Pernah Tersandung Kasus Narkoba, Jefri Nichol Pertanyakan Apa Dasar Ganja Masuk Narkotika Golongan 1

Reporter : Yayuk Harini
Kamis, 11 Juni 2020 09:59
Pernah Tersandung Kasus Narkoba, Jefri Nichol Pertanyakan Apa Dasar Ganja Masuk Narkotika Golongan 1
Bertanya seputar ganja di akun twitter pribadinya, Jefri Nichol banjir komentar netizen.

Kabar mengejutkan sempat datang dari aktor muda Jefri Nichol terkait penahanannya karena kasus penyalahgunaan narkoba. Penangkapan tersebut dilakukan pada 22 Juli 2019 tahun lalu pukul 23.30 WIB di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Jefri Nichol terbukti positif narkoba dan ia mengaku memang mengonsumsi ganja. Dengan dalih untuk membantunya cepat tidur dan istirahat setelah lelah bekerja, Jefri Nichol terbukti bersalah karena penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

1 dari 4 halaman

Dasar Ganja Masuk Daftar Golongan 1 tuh Apa ya?

Postingan Jefri Nichol di Twitter © Diadona

Belum genap 6 bulan penahanan, Jefri Nichol kembali mengejutkan publik karena ia sudah keluar dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur sejak 14 Desember 2019. Namun, pada saat itu ia mengaku masih tetap berada di bawah pengawasan pihak RSKO Cibubur.

Baru-baru ini Jefri Nichol mengunggah postingan akan ketidaktahuannya tentang ganja.
" Dasar ganja masuk daftar golongan 1 tuh apa ya?" cuit Jefri Nichol.

2 dari 4 halaman

Penjelasan Netizen

Postingan Jefri Nichol di Twitter © Diadona

Melihat postingan akan ketidaktahuan Jefri Nichol membuat beberapa netizen ikut membantu memberikan jawaban.

Seperti yang dilakukan oleh pemilik akun @jeonbabyy, ia menuliskan bahwa ganja dikategorikan golongan 1 karena hanya bisa digunakan untuk ilmu pengetahuan dan tidak digunakan sebagai terapi karena memiliki potensi ketergantungan yang tinggi.

" Karena prinsipnya adalah nonmaleficence, Intetionally action that cause harm selama masih ada terapi yang lain yg less harm utk pasien" lanjut @jeonbabyy memberikan penjelasan.

Tak hanya itu, akun @heycallmeayyy juga turut membantu dengan memberikan highlight akun Instagram dari Anton Tanjung. Melihat komentar dari @@heycallmeayyy, Jefri Nicgol pun lagi-lagi memberikan pertanyaan.
" Si anton udah bikin riset?"

3 dari 4 halaman

Netizen yang Geram

Tak sedikit netizen yang memberikan penjelasan, namun ada pula dari netizen yang sudah geram dengan postingan Jefri Nichol yang seolah-olah tetap tidak paham dengan apa yang dimaksudkan.

" digoogle sangat mudah diakses kenapa harus bertanya lagi, kalau memang google kurang jelas seharusnya tanya ke BNN bro" tulis akun @shappy_.

" Bukannya mas jep sudah dpt ilmu baru perganjaan?" tulis akun @habibdmn. Jefri mengaku bahwa ia hanya menangkap saja tanpa mengerti pembelajarannya.

" enak bgt ngab jadi lau, walaupun salah di mata hukum tapi tetep bener di mata cewek-cewek bloon" komentar akun @gilangfernnd yang tampaknya sudah gatal ingin berargumen kasar.

Beri Komentar