© Dok. Pribadi Sutrisno Buyil / Liputan6.com
Siapa yang nggak pernah mendengar lagu 'Bento' yang dinyanyikan oleh Iwan Fals? Rasanya banyak dari kita yang sudah hafal dengan lirik lagu tersebut atau paling enggak pernah dengar sesekali.
Tapi banyak yang nggak tahu kalau lagu ini bukan lagu yang dibuat sendiri oleh penyanyi Iwan Fals. Meski dipopulerkan oleh Iwan Fals, tapi lagu ini sebenarnya dibuat oleh Naniel Yakin.
Naniel Yakin © liputan6.com
Sosok Naniel Yakin dikenal sebagai salah satu musisi Indonesia yang gemar melahirkan karya musik di tanah air. Meski lagu 'Bento' begitu melejit dan diputar di banyak tempat hingga saat ini, namun nasib pembuat lagu hits tersebut justru berkebalikan dengan sosok Bento dalam lagu itu.
Lirik lagu Bento menggambarkan sosok Bento yang memiliki rumah real estate, mobil banyak, dan harta melimpah. Tapi kenyataannya, dilansir dari Liputan6, Naniel Yakin menjalani masa tuanya di sebuah kontrakan sempit dalam keadaan sakit.
Naniel Yakin © liputan6.com
Pengamat musik Stanley Tulung dan beberapa kerabatnya mengabarkan bahwa Naniel Yakin telah meninggal pada hari Kamis (21/02/2020). Dikabarkan bahwa Naniel Yakin sempat mengalami patah kaki yang membuatnya nggak bisa beraktifitas.
Sangat disayangkan bahwa kita harus kehilangan salah satu musisi terbaik Indonesia, Naniel Yakin, dengan begitu cepat. Meski sosoknya telah tiada, namun karyanya akan selalu kita kenang selamanya. Rest in Peace, Naniel Yakin.
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan
Bukan Sekadar Gaya, Ini Cerita Cut Syifa yang Jatuh Cinta pada Olahraga Berkuda
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia