Kuasa Hukum Tegaskan Jika Roy Kiyoshi Bukan Pengguna Narkoba

Reporter : Sofi
Senin, 11 Mei 2020 09:47
Kuasa Hukum Tegaskan Jika Roy Kiyoshi Bukan Pengguna Narkoba
Ini alasan yang dijelaskan oleh kuasa hukum Roy Kiyoshi.

Pada hari Rabu (6/5) malam, dunia hiburan tanah air kembali dikejutkan dengan penangkapan artis atas penyalahgunaan narkotika. Kali ini paranormal Roy Kiyoshi yang terjerat dalam kasus ini. Pria berusia 33 tahun ini terbukti membawa 21 butir psikotropika.

1 dari 5 halaman

Sudah Memakai Selama Satu Tahun

Roy Kiyoshi © Diadona

Tes urine yang dilakukan pun menunjukkan positif Benzo. Hal ini diungkapkan oleh Kasat Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Vivick Tjangkung. Setelah dilakukan penangkapan oleh pihak berwajib, Roy Kiyoshi mengaku jika dirinya sudah mengonsumsi obat-obatan sejak setahun belakangan di bawah pengawasan dokter.

" Saat ini Roy kita tahan, sudah selesai penandatangan penahanan kemudian dalam proses untuk melakukan pemeriksaan. Ada yang harus dia tambahkan dalam pemeriksaan itu karena pengakuannya bahwa Roy selama satu tahun belakangan selalu kontrol dokter," kata Vivick Tjangkung yang dikutip dari Kapanlagi.com (10/5).

2 dari 5 halaman

Alasan

Kuasa hukum Roy Kiyoshi Henry Indraguna pun angkat bicara dan menjelaskan jika Roy Kiyoshi menggunakan obat-obatan itu karena alasan kesehatan. Henry Indraguna juga mengatakan jika Roy Kiyoshi bukanlah seorang pengguna narkoba.

" Roy Kiyoshi itu sakit, bukan sebagai pengguna narkoba. Jadi sekali lagi saya peringatkan jangan lagi menuduh, menyerang kehormatan Roy Kiyoshi dengan mengatakan bahwa dia adalah pengguna. Ingat, Roy bukan pemakai dari ganja, ekstasi, sabu," tegasnya ketika ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, pada hari Sabtu (9/5).

3 dari 5 halaman

Insomnia

Roy Kiyoshi © Diadona

Kuasa hukum Roy Kiyoshi pun juga menyebutkan jika kliennya itu menderita insomnia sejak 2017 lalu. Henry Indraguna pun mengatakan jika dirinya bisa membuktikan dia Roy Kiyoshi sudah berobat ke dokter.

" Apa sakitnya, dia insomnia, dia tidak bisa tidur. Kami bisa buktikan bahwa Roy sakit sejak 2017. Roy sakit dan dia sudah berobat ke dokter," kata Henry Indraguna.

4 dari 5 halaman

Kambuh di Tahun 2019

Henry juga mengatakan jika insomnia yang diderita Roy Kiyoshi ini kambuh di tahun 2019 dan masih kembali muncul di tahun 2020 karena stres.

" Di 2020 pada saat covid-19 semua orang dianjurkan untuk tinggal di rumah. Di sinilah Roy merasa tertekan dan stres, di situ Roy tidak bisa tidur," ucapnya.

5 dari 5 halaman

Mencari Lewat Media Online

Roy Kiyoshi © Diadona

Roy Kiyoshi kemudian mencari obat tidur lewat media online.

" Karena tidak bisa tidur dia mencari obat tidur melalui online tinggal di-click aja obat tidur apa keluarlah namanya diasepam. Jadi kenapa dia pilih diasepam karena dia google obat tidur keluarlah jenis diasepam," lanjut kuasa hukum Roy Kiyoshi.

Gimana nih kalau menurut kalian tentang Roy Kiyoshi ini? Tulis pendapat kalian di kolom komentar ya!

Beri Komentar