Kisah Haru Mohammad Kaleem yang Dipanggil ‘Anak Iblis’ Karena Tangannya yang Berukuran Besar

Reporter : Kurnia
Senin, 19 Desember 2022 10:39
Kisah Haru Mohammad Kaleem yang Dipanggil ‘Anak Iblis’ Karena Tangannya yang Berukuran Besar
masing-masing tangan Mohammad Kaleem beratnya mencapai 8kg.

Mohammad Kaleem, remaja bernasib malang harus dijauhi lingkungkan sosialnya lantaran memiliki tangan berukuran besar dengan tubuh yang terlihat lebih kecil.

Mohammad Kaleem merupakan bocah asal Jharkhand, India yang tumbuh dengan kelainan di dunia medis yang jarang ditemui.

1 dari 5 halaman

Telapak tangannya tumbuh sangat besar hingga sepanjang 60cm dengan kondisi yang langka. Karena kondisi yang dialami oleh Mohammad Kaleem, bocah 16 tahun itu sampai dijuluki dengan sebutan Hulk hingga dipanggil ‘anak iblis’ oleh warga sekitar.

Tumbuh dengan ukuran yang tidak normal, lengan bawah remaja itu terus membesar dengan anggota tubuh lain Mohammad Kaleem yang berukuran wajar.

Kondisi Mohammad Kaleem Macrodactyly, yang merupakan sejenis gigantisme lokal. Dalam kondisi ini, tangan pasien tumbuh cukup besar bahkan beratnya cukup banyak. Hal tersebutlah yang kemudian membuat salah satu tangan Kaleem memiliki berat mencapai 8 kilogram.

2 dari 5 halaman

Mohammad Kaleem © Diadona

Karena kondisi Kaleem yang langka dan tidak biasa, Kaleem menjadi perbincangan di desanya.

Dia dengan kejam disebut 'anak Iblis' oleh penduduk setempat. Kaleem bahkan juga ditolak masuk ke sekolah dengan alasan anak-anak lain yang takut kepadanya.

Sebelumnya, Kaleem pernah mendapatkan bantuan medis untuk mengurangi berat tangannya. Sayangnya usaha tersebut nihil dan justru memperburuk situasinya.

3 dari 5 halaman

Tepat 10 tahun yang lalu, Kaleem menjalani operasi untuk mengecilkan ukuran tangannya. Namun operasi tersebut diduga memiliki efek sebaliknya pada Kaleem dan tangannya justru semakin membesar, membuat kondisinya semakin buruk dari sebelumnya.

Sebagaimana dilansir dari laman childrenhospital.org pada Senin, (19/12/2022) kondisi yang dialami Kaleem ini merupakan kondisi yang tidak biasa di mana jari kaki atau jari tangan bayi membesar secara tidak normal akibat pertumbuhan berlebih dari tulang dan jaringan lunak di bawahnya.

Menurut sumber yang sama, Macrodactyly tidak bersifat kanker. Namun jari tangan atau kaki yang lebih besar mungkin menyulitkan pasien untuk menggunakan tangan atau kaki untuk aktivitas tertentu dalam kehidupan sehari-hari.

4 dari 5 halaman

Dalam kondisi Kaleem, jarak antara pergelangan tangan dan telunjuk di salah satu tangannya adalah 61cm dan salah satu tangannya memiliki berat 8kg.

 

Beri Komentar