© Instagram.com/@arielnoah
Lagi, Ariel Noah kembali dikabarkan meninggal dunia hingga tersebut luas di jaga maya. Kabar hoaks tersebut dibagikan oleh salah satu akun Facebook pada 8 Februari 2022 lalu.
Seperti biasa, artikel tersebut berbunyi dengan judul yang mengiring netizen. Begini judulnya, ‘Berita Duka, Selamat Jalan Untuk Selamanya Ariel Noah, Innalilahi Wainnaillaihirojiun.’
Begitulah kiranya judul kabar duka yang dimuat situs infoberitaterupdatee.online hingga menggemparkan sejak beberapa waktu terakhir.
Membuat netizen semakin percaya, artikel hoaks tersebut bahkan juga menyematkan foto mobil yang ringsek akibat kecelakaan hingga diangkut oleh alat berat.
Meski tak banyak dihiraukan, berita tersebut tatap saja memancing perhatian warganet. Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut,
Penelusuran pun dilakukan dengan memasukkan kata kunci " ariel noah meninggal dunia" di kolom pencarian Google Search. Hasilnya tidak ada informasi valid mengenai kabar tersebut.
Lebih lanjut lagi, proses peneluruan juga dilakukan dengan melihat akun sosial media Intagram milik Ariel @arielnoah.
Hasil penelusuran mobil yang digunakan Ariel Noah kecelakaan © Liputan6.com
Dan benar saja, akun Instagram Ariel tersebut masih aktif terlihat dengan update-an Instagram Story hingga detik ini pada tanggal 14 Februari 2022.
Selain itu, dikutip dari laman Liputan6.com, Diadona.id juga menelusuri gambar mobil ringsek yang digunakan dalam artikel tersebut. Ternyata mobil itu merupakan milik seorang pengusaha di Thailand yang mengalami kecelakaan.
Informasi ini dikutip dari artikel berjudul " Car splits in two, driver unhurt" yang dimuat situs bangkokpost.com pada 24 Juni 2014 lalu.
Dengan begitu, kabar mengenai Ariel Noah kecelakaan dan meninggal dunia adalah tidak benar alias hoaks.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship