© MEN
Nama Rizky Billar dan Lesti Kejora masih saja mencuri perhatian netizen dengan kedekatan mereka. Namun terkadang netizen suka gemas lantaran hubungan mereka yang tidak lebih dari sekadar teman dekat saja. Tak jarang banyak netizen yang menyuruh keduanya untuk berpacaran bahkan langsung menikah.
Diundang jadi bintang tamu dalam channel youtube Basuki Surodjo, baik Rizky Billar maupun Lesti Kejora sepakat untuk tidak berpacaran sama siapapun dan memilih langsung menikah. Berikut tanggapan lengkap Billar dan Lesti.
Mungkin dari kalian banyak yang menanyakan kejelasan hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora. Dalam video tersebut Lesti menjelaskan bahwa dirinya dan Billar tidak berpacaran.
Rizky Billar dan Lesti Sepemikiran untuk Langsung Menikah © Youtube Basuki Surodjo
" Kan selalu ditanya pacaran apa enggak sih. Tapi memang kita enggak pacaran. Terus kakak (Billar) juga bilangnya gak mau pacaran, kalau emang udah cocok ya langsung nikah. Sama siapapun," jelas Lesti.
Sama halnya dengan Billar, Lesti pun sepakat untuk langsung menikah daripada terlalu lama berpacaran.
Rizky Billar dan Lesti Sepemikiran untuk Langsung Menikah © Youtube Basuki Surodjo
" Mending gak usah pacaran langsung nikah atau pacaran lama tapi gak nikah-nikah?" tanya Billar.
" Langsung nikah lah," jawab Lesti singkat.
Berjodoh ataupun tidak, semoga Billar dan Lesti sama-sama diberi kebahagiaan ya. Aamiin!

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship