© 2020 Https://www.instagram.com/riodewanto
Rio Dewanto adalah aktor yang sudah membintangi banyak film, dan bahkan puluhan judul FTV. Wajah tampan dan tubuh atletisnya agaknya jadi daya tarik utama bapak anak satu ini.
Ia juga dikenal aktif dalam olahraga basket, bisa terlihat dari tinggi badan Rio yang mencapai 1,8 meter.
Rio Dewanto dan Salma © 2020 https://www.instagram.com/riodewanto
Selain itu, Rio juga punya jiwa yang humoris, terbukti saat ia dan putri kecilnya, Salma, melakukan satu kagiatan yang kompak abis!
Pemeran karakter Jody dalam Filosofi Kopi ini memang sangat sayang pada anaknya, sampai ia rela melakukan apa pun asal Salma senang. Baru-baru ini, Rio mengunggah sebuah foto di Instagram pribadinya @riodewanto.
Rio Dewanto dan Salma © 2020 https://www.instagram.com/riodewanto
" Punya anak emang banyak banget ngerubah hidup gue. sekarang obsesi
hidup gue cuma satu. Gue pengen mengelola keuangan gue sebaik mungkin buat
masa depan Salma." Tulis Rio dalam kolom caption.
Foto yang memperlihatkan Rio yang mengenakan wig rambut pendek, lengkap dengan sebuah jepit rambut berwarna merah muda itu, seakan benar-benar menduplikasi penampilan Salma yang cantik.
Rio Dewanto dan Salma © 2020 https://www.instagram.com/riodewanto
" Gue yang tadinya bukan morning person, semenjak punya anak
Tetep ngga rajin bangun pagi juga sih, hehehee...tapi berusaha." Seloroh Rio.
Iih lucu dan gemes banget ya tingkah bapak dan anak satu ini!

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia