© Tugujatim.id
Banjir bandang telah menerjang Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Malang, Jawa Timur pada Kamis (4/11) sore. Berdasarkan pantauan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat banjir terjadi pada dua titik sejak pukul 15:15 WIB.
Kasi Kedaruratan BPBD Jawa Timur, Satriyo Nurseno mengungkapkan bahwa pihaknya masih melakukan pendataan terkait korban dan dampak yang ditimbulkan akibat banjir bandang tersebut. Diketahui, banjir sendiri terjadi sejak Rabu (3/11).
" Pada hari Kamis, 4 November 2021 pukul 15.15 WIB telah terjadi banjir di Desa Sumberbrantas RT 2 RW 2, dan Sambong, Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji. Dampak masih dalam pendataan," paparnya dalam keterangan tertulis, Kamis (4/11).
Lebih lanjut lagi, Satriyo menyampaikan jika banjir bandang setinggi satu meter tersebut disebabkan oleh intensitas hujan tinggi yang mengguyur beberapa titik di Jawa Timur dalam beberapa hari terakhir.
" Penyebab banjir karena hujan intensitas tinggi. perkembangan akan kami sampaikan selanjutnya," ujarnya
Sebelumnya video singkat memperlihatkan kondisi banjir bandang di Malang Jawa Timur. Dalam video berdurasi 15 detik tersebut terlihat material lumpur, batu, kayu, dan pepohonan ikut hanyut terbawa arus. Sedangkan, banyak rumah yang rusak.
Lihat Juga Videonya di Sini.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'