Aurel Hermansyah Difitnah Netizen, Ashanty Kirim Pesan untuk Pelaku yang Ternyata Masih SD

Reporter : Firstyo M.D.
Kamis, 6 Agustus 2020 19:47
Aurel Hermansyah Difitnah Netizen, Ashanty Kirim Pesan untuk Pelaku yang Ternyata Masih SD
Ashanty telah tampung identitas pelaku fitnah terhadap Aurel Hermansyah.

Perundungan di dunia maya agaknya masih akan terus terjadi.

Aurel Hermansyah baru-baru ini menjadi korban perundungan lewat media sosial Instagram. Nggak sekedar merundung, pelaku juga melontarkan berbagai fitnah keji terhadap Aurel.

Ashanty sang bunda pun nggak tinggal diam. Ia mencari tahu pelaku di balik akun yang terus memfitnah Aurel baik di kolom komentar maupun DM Instagram. Akhirnya ditemukan fakta mengejutkan bahwa si pelaku adalah anak yang masih duduk di bangku SD!

1 dari 3 halaman

Pemfitnah Aurel Hermansyah © Diadona

Dalam unggahan terbarunya, Ashanty mengunggah foto pelaku dengan wajah diburamkan. Caption unggahan Ashanty itu berisi pesan untuk si pelaku.

" Sayangku @aisyah_maharani_123 kamu nulis begitu dimana-mana dan maaf kita nggak akan terima saat anak kita difitnah dll, apa lagi dengan bahasa yangg sangat kasar," tulis Ashanty.

Fitnah terhadap Aurel Hermansyah © Diadona

Ashanty juga melampirkan bukti fitnah berupa tangkapan layar dalam unggahan yang sama. Terlihat memang deretan kalimat dengan nada tak baik yang dilontarkan si pemilik akun kepada Aurel. Rata-rata menyoroti hubungan Aurel dengan Atta Halilintar.

Fitnah terhadap Aurel Hermansyah © Diadona

2 dari 3 halaman

Ashanty mengatakan bahwa ia sebenarnya berencana melaporkan pelaku fitnah tersebut ke pihak yang berwajib. Namun sebelum laporan dibuat, ia mencari tau tentang identitas pelaku. Alangkah terkejutnya setelah menemui fakta bahwa sang pelaku adalah seorang siswa sekolah dasar.

" Dengan menulis ini saya memperingatkan untuk berhati-hati dan bijak dalam bersosial media. Kalau sudah (menyerang) ke anak-anak saya, sampai mana pun akan saya cari!"

Fitnah terhadap Aurel Hermansyah © Diadona

Ashanty merasa tak habis pikir anak seusia itu sudah mampu merangkai kata-kata yang sedemikian jahat, terlebih sampai terpikir untuk melontarkan fitnah pada orang yang tak dia kenal.

" Apa lagi kamu masih anak-anak banget, tugas kamu itu belajar dan sukses untuk membanggakan orang tua, jangan malah memprovokasi atau memfitnah apa lagi seseorang yang tidak kamu kenal. Kasihan orang tua dan keluarga kamu," pesan Ashanty.

Fitnah terhadap Aurel Hermansyah © Diadona

3 dari 3 halaman

Terkait perbuatan tersebut, Ashanty masih membuka kesempatan untuk ada itikad baik dari si pelaku.

"Saya tunggu niat baik nya, karena IG kamu di-private!"

      View this post on Instagram

A post shared by Ashanty (@ashanty_ash) on

Semoga bisa ketemu jalan tengah yang terbaik untuk kedua pihak deh ya.

Beri Komentar