© Youtube.com/HYBE LABELS Via CNN
Tony Leung memberi kejutan dengan tampil di MV terbaru NewJeans yang berjudul Cool With You. Tony Leung merupakan aktor legendaris Hong Kong yang udah bintangi lebih dari 100 film.
Dilansir dari laman cnnindonesia.com (21/7), Tony Leung bahkan tampil tanpa bayaran sama sekali lho di MV terbaru NewJeans tersebut. Naskah untuknya dikirim melalui rekannya dan ia pun setuju tampil tanpa bayaran.
Tony Leung © instagram.com/tonyleung_official
Tony Leung pun mengatakan bahwa kemunculannya dalam MV NewJeans tanpa bayaran tersebut adalah hadiah darinya kepada para penggemar yang ada di Korea Selatan.
Dikutip dari iMBC (20/7), aktor veteran Hong Kong ini mengatakan, " Saya bertemu dengan orang-orang yang baik dan saya ingin memberi hadiah kecil untuk fans Korea" .
Tony Leung tahun lalu rupanya juga sempat mengungkapkan keinginannya untuk membintangi drama Korea di masa mendatang apalagi sekarang drakor memang sedang populer banget di seluruh dunia.
Ia mengungkapkan hal tersebut saat hadir di acaara Busan International Film Festival 2022. Saat itu, ia mengatakan, " Bila ada peran, tantangan bahasa dapat saya lalui. Saya ingin bintangi drama Korea" .
Tony Leung © youtube.com//Hybe Labels via CNN
Dalam MV NewJeans yang berjudul Cool With You, Jung Ho-yeon (pemain Squid Game) memerankan Eros yang lebih pilih cinta daripada statusnya sebagai seorang dewi. Ketika, Eros menjalani hari-hari di Bumi dengan kekasihnya, suatu ketika Tony Leung muncul di hadapan Eros.
Eros begitu takut saat melihat Tony Leung yang muncul tepat di belakang kekasihnya tersebut. Eros pun mulai goyah dengan keputusannya yang lebih memilih cinta dibanding statusnya.
Uniknya, meski perannya pendek dalam MV tersebut, Tony Leung menganalisis naskah video klip tersebut dengan menyeluruh sebelum tampil. Memang profesional banget ya aktor veteran Hong Kong ini. Gimana nih menurut kamu penampilan Tony Leung di MV NewJeans?
Sarah Menzel Rayakan Wisuda di Inggris, Tampil Anggun dengan Kebaya Putih
8 Ide Tebak-Tebakan Seru untuk Menguatkan Bonding Keluarga
Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan
Bukan Sekadar Gaya, Ini Cerita Cut Syifa yang Jatuh Cinta pada Olahraga Berkuda

Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia