9 Youtuber Indonesia yang Sudah Raih Diamond Play Button, Channel Keluarga Halilintar Kuasai Daftar

Reporter : Firstyo M.D.
Senin, 1 Juni 2020 09:14
9 Youtuber Indonesia yang Sudah Raih Diamond Play Button, Channel Keluarga Halilintar Kuasai Daftar
Siapa aja sih Youtuber Indonesia yang sudah meraih sepuluh juta subscriber?

Fenomena Youtube semakin berkembang dari masa ke masa. Sejak Youtube menetapkan sistem monetisasi di dalamnya, Youtuber telah menjadi ragam profesi yang baru.

Dalam dunia Youtube, subscriber adalah salah satu instrumen yang penting. Oleh karena itu, pihak Youtube akan mengganjar pencapaian dari segi subscriber dengan plakat yang bernama 'play button'.

Level play button yang prestisius saat ini adalah diamond play button, di mana kamu harus mencapai angka sepuluh juta subscriber untuk bisa meraihnya. Hingga Februari 2020, pemilik plakat berhias berlian itu hanya ada 566 channel di dunia.

Sebanyak 13 channel di antaranya berasal dari Indonesia dan 9 di antaranya adalah channel perseorangan non korporasi. Siapa saja kah 9 orang tersebut?

Diolah dari data yang dihimpun noxinfluencer.com, berikut adalah 9 Youtuber Indonesia yang berhasil meraih diamond play button.

1 dari 10 halaman

1. Atta Halilintar

Nama pertama dalam daftar ini adalah Atta Halilintar. Atta adalah orang pertama di Indonesia yang meraih sepuluh juta subscriber. Nggak cuma itu, raihannya itu juga menjadikannya sebagai Youtuber pertama di Asia Tenggara yang memiliki diamond play button. Ia meraih prestasi ini pada 2019 silam.

Hingga saat artikel ini ditulis, channel Youtube Atta Halilintar telah meraih angka 23.3 juta subscriber.

2 dari 10 halaman

2. Ria Ricis

Ria Ricis sang ratu squishy adalah orang kedua di Indonesia yang meraih diamond play button. Channelnya yang mayoritas berisi review squishy dan daily vlog terbukti laku dan disukai banyak penonton Youtube.

Saat ini jumlah subscriber Ria Ricis telah bertambah dua kali lipat sejak ia meraih diamond play button, yakni sejumlah 20.8 juta subscriber.

3 dari 10 halaman

3. Gen Halilintar

Kalau di awal adalah si anak sulung, kali channel dari keluarga besarnya juga turut mendapat penghargaan. Seperti Atta, channel Gen Halilintar pun juga telah meraih diamond play button. Mereka meraihnya di saat yang hampir bersamaan dengan Atta yakni pada akhir 2019 lalu.

Saat ini, channel Gen Halilintar telah disubscribe oleh 16 juta lebih akun.

4 dari 10 halaman

4. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Seolah nggak cukup menguasai televisi, Raffi Ahmad bersama Nagita Slavina dan Rafathar pun juga turut menguasai Youtube. Bersama RANS Entertainment, Raffi dan Nagita menjadi pasangan selebriti pertama yang meraih diamond play button.

Suguhan hiburan bervariasi mulai daily vlog, travelog, hingga podcast yang disuguhkan RANS Entertainment terbukti disukai oleh penikmatnya yang kini telah mencapai 15.6 juta subscriber.

5 dari 10 halaman

5. Jess No Limit

Gamer ber-Ferrari, Jess No Limit adalah perwakilan pertama dari kalangan pecandu game di Indonesia yang meraih angka sepuluh juta subscriber. Prestasinya itu kemudian diganjar dengan penghargaan diamond play button.

Channel Jess No Limit saat ini sudah memiliki 14.9 juta subscriber.

6 dari 10 halaman

6. Baim Wong dan Paula Veerhoven

Baim Wong bersama sang istri, Paula Veerhoven juga berhasil meraih angka sepuluh juta subscriber. Konten penyamaran sembari sedekah yang dilakukan Baim dan Paula adalah salah satu yang paling diminati oleh penonton.

Raihan Baim dan Paula ini sempat menjadi kontroversi lantaran pertumbuhan subscriber yang cepat sehingga muncul tudingan bahwa mereka membeli subscriber. Namun tuduhan tersebut belum terbukti hingga sekarang.

Channel Baim Paula hingga saat ini sudah meraih sebanyak 13.6 juta subscriber.

7 dari 10 halaman

7. Saaih Halilintar

Anak sulung sudah. Keluarga besar juga sudah. Anggota keluarga yang lain juga nggak mau kalah dong. Adalah Saaih Halilintar yang juga turut meraih penghargaan diamond play button setelah meraih sepuluh juta subscriber. Kontennya yang kadang kontroversial ternyata nggak menghentikan laju subscriber yang diraihnya.

Saaih saat ini telah meraih 11.9 juta subscriber.

      View this post on Instagram

A post shared by SAAIH HALILINTAR (@saaihalilintar) on

8 dari 10 halaman

8. Naisa Alifia Yuriza

Raihan Youtuber cilik Naisa Alifia Yuriza adalah sebuah fenomena. Hal itu disebabkan karena Naisa berhasil meraih penghargaan tersebut saat usianya baru menginjak 12 tahun.

Channelnya yang berisi cover lagu, game PUBG, dan daily vlog berhasil membuatnya meraih 10.7 juta subscriber hingga saat ini.

9 dari 10 halaman

9. Reggy Prabowo / MiawAug

Peraih diamond play button teranyar di Indonesia adalah Reggy Prabowo atau yang lebih akrab dikenal sebagai MiawAug. Youtuber gaming yang punya persona santun dan menyenangkan ini baru saja meraih penghargaannya pada 2020 ini.

Channel MiawAug saat ini telah memiliki 10.2 subscriber.

10 dari 10 halaman

Gimana prestasi Youtuber Indonesia, keren-keren kan?

Semoga kamu semua yang bercita-cita atau sedang merintis karir sebagai Youtuber jadi terpacu untuk semakin giat berkarya agar bisa mendapat penghargaan seperti mereka ya!

 

Beri Komentar