12 Tips Makeup Tahan Lama dan Awet Seharian, Ngga Perlu Touch-up Lagi

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 15 Maret 2024 11:25
12 Tips Makeup Tahan Lama dan Awet Seharian, Ngga Perlu Touch-up Lagi
Mau tau cara agar makeup tahan seharian dan nggak geser? Simak tips di bawah ini biar kamu nggak perlu ribet-ribet touch-up.

Makeup adalah salah satu cara untuk mempercantik penampilan. Tak ingin tampil biasa saja atau kusut, para wanita biasanya mengenakan makeup agar mereka tetap segar dan cantik sepanjang hari.

Dengan berbagai aktivitas setiap harinya, menjaga makeup agar tetap tahan lama menjadi tantangan tersendiri. Namun, tak perlu ribet membawa makeup setiap saat, kamu bisa membuat makeup bertahan lebih lama dengan cara yang tepat.

Buat kamu yang sering merasa makeup cepat geser dan luntur, kamu dapat mengikuti tips di bawah  ini untuk mempertahankan makeup tetap segar dan indah sepanjang hari.

1 dari 4 halaman

1. Mulai dengan Kulit yang Bersih

Tips Makeup Tahan Lama - Mulai dengan Kulit yang Bersih © Diadona

Langkah pertama yang penting adalah memastikan bahwa kulit kamu bersih dari kotoran dan minyak sebelum kamu memulai makeup. Bersihkan wajah dengan lembut menggunakan pembersih yang cocok dengan jenis kulit, pastikan wajah kamu benar-benar bersih agar makeup dapat tahan lama dan awet seharian.

2. Gunakan Pelembap yang Tepat

Tips Makeup Tahan Lama - Gunakan Pelembap yang Tepat © Diadona

Setelah membersihkan wajah, gunakan pelembap yang cocok dengan jenis kulitmu. Pelembap akan membantu menjaga kelembapan kulit sepanjang hari dan membuat makeup-mu lebih mudah menempel. 

3. Gunakan Primer Wajah

Tips Makeup Tahan Lama - Gunakan Primer Wajah © Diadona

Untuk membuat makeup lebih menempel, kamu dapat menggunakan primer wajah. Pilih primer yang cocok dengan kulitmu dan pastikan memilih primer yang dapat mengontrol minyak berlebih, menyamarkan pori-pori, atau menyamarkan garis halus. 

4. Pilih Foundation yang Tahan Lama

Tips Makeup Tahan Lama - Pilih Foundation yang Tahan Lama © Diadona

Pilihlah foundation yang memiliki formula tahan lama dan cocok dengan jenis kulit. Foundation matte dapat menjadi pilihan kamu untuk hasil makeup yang tahan lama. Aplikasikan foundation secara merata di seluruh wajah menggunakan spons atau kuas. Pastikan untuk meratakan foundation di sekitar garis rahang dan rambut. 

2 dari 4 halaman

5. Gunakan Concealer di T-zone

Tips Makeup Tahan Lama - Gunakan Concealer di T-zone © Diadona

Kamu dapat menggunakan concealer untuk menutupi bekas-bekas jerawat dan area yang berminyak seperti T-zone untuk membuat makeup kamu tahan lebih lama. Pilihah concealer dengan warna yang sedikit terang dari foundation untuk memberikan kesan cerah pada wajahmu. 

6. Set Foundation dan Concealer dengan Bedak Transparan

Tips Makeup Tahan Lama - Set Foundation dan Concealer dengan Bedak Transparan © Diadona

Setelah mengaplikasikan foundation dan concealer, kamu dapat mengunci base makeup kamu dengan bedak. Pilihlah bedak yang dapat mengontrol minyak lebih agar makeup bisa tahan lama. Hindari menggunakan bedak dengan cara dioles, melainkan ditepuk-tepuk. 

7. Gunakan Blush On Liquid dan Powder

Tips Makeup Tahan Lama - Gunakan Blush On Liquid dan Powder © Diadona

Untuk mendapatkan warna blush yang lebih tahan lama, aplikasikan blush liquid di bawah blush powder. Hal ini akan membantu blush powder menempel dengan baik dan bertahan lebih lama di kulit. Pastikan kamu memilih blush on dengan warna yang sama atau mirip agar hasilnya tidak aneh.

8. Jepit Bulu Mata Sebelum Menggunakan Maskara

Tips Makeup Tahan Lama - Jepit Bulu Mata Sebelum Menggunakan Maskara © Diadona

Agar bulu mata kamu tidak turun, menjepit bulu mata dapat membuat mata kamu terbuka dan tahan lama dengan maskara. Hindari menjepit terlalu keras agar bulu mata kamu tidak rontok dan memiliki bentuk yang bagus. Kamu tak perlu menggunakan maskara yang berlebihan agar bulu mata kamu tidak terlalu tebal dan keras.

3 dari 4 halaman

9. Pilih Maskara dan Eyeliner yang Waterproof

Tips Makeup Tahan Lama - Pilih Maskara dan Eyeliner yang Waterproof © Diadona

Maskara dan eyeliner waterproof akan membuat makeup kamu lebih tahan lama dan tidak mudah luntur. Dengan menggunakan maskara dan eyeliner yang waterproof, kamu tak perlu khawatir jika sedang berkeringat atau cuaca hujan.

10. Gunakan Lip Liner Sebelum Lipstik

Tips Makeup Tahan Lama - Gunakan Lip Liner Sebelum Lipstik © Diadona

Sebelum mengaplikasikan lipstik, kamu dapat menggunakan lip liner untuk membentuk dan mendefinisikan bibir. Lip liner akan membantu lipstik atau liptint kamu tetap dalam bertahan lebih lama. Kamu juga dapat menggunakan lipgloss untuk hasil yang lebih menarik.

11. Selesaikan dengan Setting Spray

Tips Makeup Tahan Lama - Selesaikan dengan Setting Spray © Diadona

Terakhir, semprotkan setting spray ke seluruh wajah untuk mengunci makeup kamu dan membuatnya bertahan lebih lama sepanjang hari. Kamu dapat menggunakannya di pertengahan dan di akhir untuk membuat makeup-mu awet seharian.

12. Hindari Sentuhan Wajah yang Berlebihan

Tips Makeup Tahan Lama - Hindari Sentuhan Wajah yang Berlebihan © Diadona

Setelah makeup selesai, kamu perlu menghindari menyentuh wajah terlalu sering, terutama dengan tangan yang kotor. Dengan menyentuh wajah terlalu sering, makeup kamu akan cepat hilang atau luntur.

4 dari 4 halaman

Dengan menerapkan tips-tips di atas, kamu dapat membuat makeup tetap segar dan awet sepanjang hari, bahkan di bawah kondisi cuaca dan aktivitas yang berkeringat. Jadi, kamu tak perlu khawatir lagi dengan makeup yang cepat luntur dan nggak perlu repot-repot touch-up makeup lagi.

 

Penulis: Eunike Jeannette Siregar

Beri Komentar