© Yes4all.com
Bagi wanita, high heels merupakan salah satu fashion item yang penting untuk menunjang penampilan. Karena itu high heels sering dijadikan pilihan ketika menghadiri acara-acara penting bagi perempuan.
Ternyata menggunakan sepatu high heels memang terbukti secara ilmiah dapat meningkatkan daya tarik wanita lho.
Menurut jurnal Evolution and Human Behavior, sepatu high heels bisa mempertegas karakter feminin pada perempuan dan mengubah pergerakan tubuhnya. Inilah salah satu hal yang membuat perempuan terlihat lebih menarik. Hal ini didasarkan pada dua percobaan terpisah terhadap 30 orang partisipan yang terdiri dari 15 orang laki-laki dan 15 orang perempuan.
Ilustrasi High Heels © matadornetwork.com
Para partisipan diminta melihat 12 foto perempuan yang memakai sepatu tanpa hak dan sepatu hak tinggi, lalu diminta untuk menilai seberapa menarik perempuan dalam foto.
Untuk memastikan partisipan studi hanya berfokus pada tumit, peneliti menggunakan spidol untuk menandai bagian tubuh yang menjadi fokus penelitian. Partisipan hanya melihat tampilan cahaya pada bagian yang ditandai. Pada penelitian ini ternyata partisipan menilai perempuan yang mengenakan sepatu high heels lebih menarik.
Dilansir dari Pacific Standard, tim peneliti meyakini bahwa perempuan terlihat lebih feminin dan menarik jika berjalan dengan banyak langkah kecil. sepatu hak tinggi akan semakin mempertegas perbedaan gaya berjalan antara laki-laki dan perempuan. Para peneliti menyebutnya sebagai " stimulus supernormal" yang akan meningkatkan gairah seksual pada lelaki, sehingga perempuan jadi makin diperhatikan.
Ilustrasi Perempuan Memakai High Heels © shutterstock.com/g/Viktoria Minkova
Meski begitu, memilih dan menggunakan high heels memang tak bisa sembarangan karena jika salah, high heels akan menjadi alas kaki yang sangat tidak nyaman untuk digunakan.
Selain itu, penggunaan high heels yang terlalu sering memungkinkan munculnya penyakit seperti nyeri punggung, sakit lutut atau lainnya.
Meski penggunaannya dapat membuat penampilan lebih cantik, namun perhatikan juga perawatannya ya. Dan jangan lupa untuk memberi waktu untuk kaki beristriahat, gengs.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'