6 Cara Bersihkan Noda Saus di Karpet, Cepat, Efektif, dan Anti Ribet

Reporter : Arifina
Kamis, 16 Mei 2024 17:07
6 Cara Bersihkan Noda Saus di Karpet, Cepat, Efektif, dan Anti Ribet
Noda saus di karpet bikin rishi? Bersihin dengan cara cepat berikut deh!

Cara membersihkan noda saus di karpet memang sedikit tricky. Jika tidak tepat, noda justru akan menyebar dan melebar ke bagian karpet lainnya.

Tumpahan saus di karpet memang menyebalkan. Noda saus yang menempel lama dan biarkan juga bisa meninggalkan bekas dan merusak keindahan karpet.

Padahal, pemasangan karpet di dalam rumah biasanya guna memberikan kenyamanan, kehangatan, dan keindahan interior ruangan. Karenanya, jika terkena noda saus ataupun noda lainnya sebaiknya untuk sesegera mungkin ditangani dengan tepat.

Meski membersihkan karpet dari noda saus terbilang cukup tricky, bukan berarti hal itu tidak bisa dihilangkan lho! Kamu bahkan bisa dengan mudah jika melakukan beberapa cara pembersihan berikut dilansir dari berbagai sumber!

1 dari 7 halaman

Cara Membersihkan Noda Saus di Karpet

Angkat Segera Noda Saus

Cara Bersihkan Noda Saus di Karpet

Biasanya noda saus yang baru saja jatuh ke karpet tidak langsung merembes ke dalam. Langkah awal untuk pembersihan secara tepat adalah, segera angkat sisa noda terlebih dahulu.

Kamu bisa mengangkat sisa noda saus di karpet menggunakan pisau tumpul atau ujung sendok. Kemudian, di Langkah awal ini jangan langsung menggosok bagian karpet yang terpapar noda saus.

Jika kamu langsung menggosoknya, noda saus justru akan meresap ke dalam karpet dan lebih susah dihilangkan.

 

2 dari 7 halaman

Blot Noda dengan Kain Bersih

Ambil kain bersih atau tisu dan tekan perlahan pada noda untuk menyerap cairan saus. Pastikan kain yang kamu gunakan bukan berasal dari bahan yang justru merusak bagian karpet ya.

Ingat, jangan menggosok bagian karpet yang terkena noda saus karena bisa menyebar lebih luas. Terus saja lakukan penekanan dengan kain hingga tidak ada lagi saus yang terserap ke kain.

 

3 dari 7 halaman

Buat Larutan Pembersih

Ada beberapa cairan pembersih karpet yang bisa dibuat sendiri dari bahan-bahan di rumah. Di antaranya, larutan sabun dengan pencampuran sabun cuci piring yang berwarna bening dengan air hangat.

Kemudian, kamu bisa membuat campuran 1 cangkir cuka putih dan dua cangkir air. Selain itu, buat pelarut minyak atau ganti dengan penghapus cat kuku non aseton.

Pilih salah satu larutan, kemudian oles atau semprotkan ke bagian noda di karpet, lalu tepuk-tepuk dan tunggu selama 15 menit atau hingga kering. Kemudian bilas menggunakan kain putuh yang dibasahi air hangat, tunggu lagi selama 15 menit atau hingga mengering.

 

4 dari 7 halaman

Gunakan Campuran Air Deterjen

Cara Bersihkan Noda Saus di Karpet

Cara lainnya, kamu bisa memanfaatkan air sabun deterjen untuk membersihkan noda saus pada karpet. Campurkan satu sendok teh deterjen dengan dua gelas air dingin di ember atau mangkuk kecil.

Kemudian, larutkan dan usap bagian noda saus di karpet dengan kain bersih. Tekan bagian yang terkena noda cukup lama, bila perlu ulangi beberapa kali hingga nida menghilang. Baru kemudian bilas dan keringkan area karpet yang terkena noda dengan kain bersih.

 

5 dari 7 halaman

Pakai Sikat Lembut

Selain membuat larutan pembersih, yang harus diperhatikan dalam membersihkan noda saus di karpet adalah penggunaan alatnya. Selain kain halus yang bersih, kamu juga bisa memanfaatkan sikat yang lembut.

Celupkan sikat lembut ke cairan pembersih, kemudian mulai bersihkan bagian karpet yang terkena noda saus. Biarkan selama 10 menit, lalu bilas untuk membersihkan sisa residu dari sabun di karpet.

 

6 dari 7 halaman

Keringkan Area yang Basah

Proses pengeringan karpet yang terkena noda saus dan dibersihkan juga penting untuk diperhatikan. Kamu bisa menggunakan kain kering atau tisu untuk menyerap kelebihan air dari karpet.

Tekan dengan lembut untuk mengeringkan area yang telah dibersihkan. Bisa juga menggunakan kipas angin atau pengering rambut dengan suhu rendah untuk mempercepat proses pengeringan.

Manfaatkan vakum untuk mengangkat serat yang kusut. Sehingga tampilan karpet bisa lebih rapi.

 

7 dari 7 halaman

Tips Lain untuk Membersihkan Noda Karpet

Cara Bersihkan Noda Saus di Karpet

Ada beberapa hal yang harus dijadikan perhatian penuh agar noda saus di karpet bisa segera dihilangkan dengan mudah. Di antaranya sebagai berikut:

  • Jangan menunda pembersihan noda
  • Jangan menggosok noda
  • Bersihkan kapet mulai dari tepi noda ke arah tengah
  • Pastikan kain tidak terlalu basah untuk menghindari munculnya jamur
  • Hindari menggunakan air panas
  • Pertimbangkan bahan karpet yang digunakan

Itulah beberapa cara membersihkan noda saus di karpet dengan mudah, cepat, dan efektif untuk tampilan ruangan lebih indah. Semoga bermanfaat ya!

Beri Komentar