Diet Ala Yoona | Foto: Instagram/@yoona__lim
Kalau ngomongin idol Korea, sering banget diet mereka digambarkan ekstrem, bahkan sampai bikin khawatir. Tapi Yoona SNSD justru dikenal punya cara yang lebih santai. Tubuhnya tetap ramping dan sehat, padahal ia gak pernah menekan diri dengan aturan aneh-aneh. Rahasianya ada di pilihan makanan yang simpel, porsinya pas, dan tentu saja gaya hidup rapi yang konsisten.
Penasaran gimana pola makan Yoona sampai bisa bikin tubuhnya selalu fit dan awet muda? Yuk, intip beberapa tips diet ala Yoona yang bisa kamu tiru sehari-hari.
Banyak orang mengira diet itu artinya harus berhenti makan nasi. Nyatanya, Yoona tetap sarapan dengan semangkuk kecil nasi putih.
Buat dia, karbohidrat tetap dibutuhkan tubuh sebagai sumber energi. Bedanya, porsinya gak berlebihan dan selalu dikombinasikan dengan lauk sehat.
Menu favorit Yoona adalah ayam panggang karena hidangan ini tinggi protein, rendah lemak, dan bikin kenyang lebih lama.
Berbeda dengan ayam goreng yang berminyak, ayam panggang membantu menjaga kalori tetap terkendali. Jadi kalau lagi pengin makan ayam, Yoona lebih pilih dipanggang daripada digoreng.
Brokoli jadi salah satu andalan Yoona. Sayuran hijau ini kaya serat dan vitamin, bikin pencernaan lancar dan tubuh lebih ringan. Yoona sering menambahkan sayur di setiap makanannya, entah itu salad, tumis, atau rebusan sederhana.
Sebagai orang Korea, kimchi jelas gak pernah ketinggalan. Fermentasi sayuran ini bukan cuma bikin makan jadi lebih nikmat, tapi juga baik buat kesehatan usus.
Kimchi dipercaya bisa membantu metabolisme dan menstabilkan gula darah, cocok banget buat yang lagi jaga berat badan.
Kalau lapar di sela aktivitas, Yoona gak sembarangan ngemil. Ia lebih memilih buah karena rendah kalori tapi bikin kenyang lebih lama. Selain itu, serat dalam buah membantu menjaga kulit tetap sehat, efek samping positif yang pas banget buat idol.
Yoona terkenal rajin minum air putih. Ia bisa menghabiskan 1,5 sampai 2 liter sehari. Bedanya, dia gak minum sekaligus banyak, tapi sedikit demi sedikit di waktu tertentu.
Ia rajin minum air putih setelah bangun tidur, sebelum dan sesudah makan, sebelum mandi, dan sebelum tidur. Cara ini bikin tubuh tetap terhidrasi tanpa terasa “ kembung”.
Sebagai camilan sore, Yoona suka minum smoothie yang terbuat dari buah segar. Ringan, segar, dan menambah energi. Sementara untuk makan malam, ia memilih makanan sederhana seperti ubi jalar, telur rebus, atau salmon dengan salad. Ringan tapi tetap bergizi.
Satu hal yang cukup konsisten dari pola diet Yoona adalah menjauhi junk food. Ia menghindari makanan cepat saji dan gorengan, karena sadar efeknya bisa langsung terasa di tubuh. Dengan pilihan makanan yang lebih bersih, tubuhnya jadi lebih mudah dipertahankan dalam bentuk ideal.
Diet ala Yoona gak ribet sama sekali. Ia makan secukupnya, pilih makanan sehat, minum banyak air, dan hindari junk food. Gaya ini jelas lebih realistis untuk ditiru ketimbang diet ekstrem. Jadi kalau kamu pengin punya pola makan sehat yang bisa dijalani lama, cara Yoona ini bisa jadi inspirasi.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'