© Youtube.com/FlashGadget
Berbagai merek smartphone dunia bisa kamu jumpai di pasar Indonesia. Mulai dari yang kelasnya standar, hingga flagship.
Salah satu merek smartphone ternama di Indonesia adalah Infinix. Walaupun namanya tidak sebesar Samsung ataupun iPhone di pasar smartphone Indonesia, nyatanya berbagai produk Infinix the best di kelasnya lho.
Seperti halnya Infinix Note 12 yang baru saja dirilis.
Infinix baru saja merilis smartphone barunya di Indonesia. Smartphone tersebut yaitu Infinix Note 12.
Infinix Note 12 memiliki layar berukuran 6,7 inchi Full HD+. Infinix Note 12 juga menggunakan AMOLED dengan dukungan 100 persen DCI-P3 Color gamut.
Infinix Note 12 © youtube.com/FlashGadget
Performa Infinix Note 12 ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G96 yang diklaim dapat membantu para penggunanya untuk multitasking. Infinix Note 12 juga memiliki kapasitas 5.000 mAh dengan teknologi fast charging 33W.
Infinix Note 12 hadir dengan RAM berkapasitas 8 GB. Namun, tersedia juga fitur Extended RAM dengan toital mencapai 13 GB.
Untuk urusan kamera, Infinix Note 12 memiliki kamera utama dengan resolusi mencapai 50 MP. Terdapat pula kamera depth dengan resolusi 2 MP.
Infinix Note 12 juga memiliki kamera selfie di bagian depan dengan ukuran mencapai 16 MP.
Infinix Note 12 hdir dengan tivarian warna yang bisa kamu pilih. Di antaranya yaitu Force Black, Sapphire Blue, dan Snow Fall.
Infinix Note 12 dengan varian RAM 8 GB dan storage 128 GB dipaok dengan harga Rp.2.799.000. Sedangkan untuk varian storage 256 GB akan dibanderol dengan harga Rp.2.999.000.
Infinix Note 12 © youtube.com/FlashGadget
Gimana? Tertarik untuk beli Infinix Note 12 nih?

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship