Doa untuk Hari Ibu, Tak Sekedar Ungkapan Cinta dan Penghargaan di Momen Special

Reporter : Arifina
Kamis, 14 Desember 2023 18:07
Doa untuk Hari Ibu, Tak Sekedar Ungkapan Cinta dan Penghargaan di Momen Special
Memperingati hari ibu, kalian bisa lho mengirim doa buat ibu yang penuh makna!

Doa untuk Hari Ibu kiranya menjadi salah satu momentum untuk selalu mengingat peran seorang ibu yang luar biasa. Terutama, di momen peringatan Hari Ibu yang jatuh di tanggal 22 Desember.

Hari Ibu adalah momen istimewa untuk mengungkapkan kasih sayang dan terima kasih kepada ibu. Selain memberikan hadiah dan ucapan, berdoa untuk ibu juga merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan.

1 dari 6 halaman

Doa untuk Hari Ibu © Diadona

Cara ini juga bentuk mengekspresikan rasa terima kasih, cinta, dan penghargaan kita terhadap ibu kita. Dalam Islam, berbakti kepada orang tua, terutama ibu, adalah kewajiban yang sangat penting.

Bahkan, Nabi Muhammad SAW menyebut agar kita berbakti kepada ibu sebanyak tiga kali dalam seruannya. Hal ini tercantum dalam Al-Qur'an dan hadits.

" Seseorang datang kepada Rasulullah SAW dan berkata, 'Wahai Rasulullah, kepada siapakah aku harus berbakti pertama kali?' Nabi SAW menjawab, 'Ibumu!' Dan orang tersebut kembali bertanya, 'Kemudian siapa lagi?' Nabi SAW menjawab, 'Ibumu!' Orang tersebut bertanya kembali, 'Kemudian siapa lagi?' Beliau menjawab, 'Ibumu.' Orang tersebut bertanya kembali, 'Kemudian siapa lagi,' Nabi SAW menjawab, 'Kemudian ayahmu'" . (HR. Bukhari no. 5971 dan Muslim no. 2548).

2 dari 6 halaman

Doa untuk ibu apat dipanjatkan kapan saja. Namun, di momen Hari Ibu mendatang kamu bisa mengamalkan hal tersebut lho!

Berikut diadona.id rangkumkan dari berbagai sumber beberapa doa untuk ibu yang bisa diamalkan:

َّبِّ ٱغْفِرْ لِى وَلِوَٰلِدَىَّ وَلِمَن دَخَلَ بَيْتِىَ مُؤْمِنًا وَلِلْمُؤْمِنِينَ وَٱلْمُؤْمِنَٰتِ

Rabbigfir lī wa liwālidayya wa liman dakhala baitiya mu`minaw wa lil-mu

Artinya: " Ya Tuhanku! Ampunilah aku, ibu bapakku, orang yang masuk ke rumahku dengan beriman dan semua orang yang beriman laki-laki dan perempuan." (QS. Nuh : 28)

 

3 dari 6 halaman

رَّبِّ ٱرْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِى صَغِيرًا

Rabbir-ḥam-humā kamā rabbayānī ṣagīrā

Artinya: " Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil" . (QS. Al - Isra : 24)

 

رَبَّنَا ٱغْفِرْ لِى وَلِوَٰلِدَىَّ وَلِلْمُؤْمِنِينَ يَوْمَ يَقُومُ ٱلْحِسَابُ

Rabbanagfir lī wa liwālidayya wa lil-mu`minīna yauma yaqụmul-ḥisāb

Artinya: Ya Tuhan kami, beri ampunlah aku dan kedua ibu bapaku dan sekalian orang-orang mukmin pada hari terjadinya hisab (hari kiamat)" . (QS. Ibrahim : 41)

4 dari 6 halaman

ilustrasi ibu dan anak © Diadona

رَبِّ اغْفِرْ لِي وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيْرًا وَاغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَالمُؤْمِنَاتِ وَالمُسْلِمِيْنَ وَالمُسْلِمَاتِ الأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَالأَمْوَاتِ

Rabbighfir lī wa li wālidayya warhamhumā kamā rabbayānī shaghīran, waghfir lil mu'minīna wal mu'mināti, wal muslimīna wal muslimāt al-ahyā'I minhum wal amwāti

Artinya, " Tuhanku, ampunilah dan kedua orang tuaku sebagaimana keduanya mengasuhku ketika kecil. Ampunilah orang beriman dan orang Islam baik laki-laki maupun perempuan, yang masih hidup dan yang sudah wafat," (Imam Al-Ghazali, Ihya'i Ulūmiddīn).

5 dari 6 halaman

اَللهُمَّ اغْفِرْلِىْ ذُنُوْبِىْ وَلِوَالِدَىَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِىْ صَغِيْرًا. وَلِجَمِيْعِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ، َاْلاَحْيَآءِ مِنْهُمْ وَاْلاَمْوَاتِ، وَتَابِعْ بَيْنَنَا وَبَيْنَهُمْ بِالْخَيْرَاتِ، رَبِّ اغْفِرْ وَارْحَمْ وَاَنْتَ خَيْرُالرَّاحِمِيْنَ، وَلاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ

Artinya: " Ya Allah, berikanlah ampunan kepadaku atas dosa-dosaku dan dosa-dosa kedua orang tuaku, dan kasihanilah keduanya itu sebagaimana beliau berdua merawatku ketika aku masih kecil, begitu juga kepada seluruh kaum muslimin dan muslimat, semua orang yang beriman, laki-laki maupun perempuan yang masih hidup maupun yang sudah meninggal dunia, dan ikutkanlah di antara kami dan mereka dengan kebaikan. Ya Allah, berilah ampun dan belas kasihanilah karena Engkaulah Tuhan yang lebih berbelas kasih dan tiada daya dan upaya kecuali dengan pertolongan-Mu."

6 dari 6 halaman

Itulah doa untuk Hari Ibu yang bisa kamu amalkan di momen perayaan tanggal 22 Desember nantinya. Doa adalah cara untuk menyampaikan perasaan terdalam kita kepada Sang Pencipta.

Dengan mengucapkan doa-doa, kita merayakan keberadaan ibu dan mengakui peran pentingnya dalam membentuk hidup kita. Semoga setiap doa yang kita panjatkan menjadi wujud cinta, syukur, dan penghargaan kita kepada ibu, tidak hanya pada Hari Ibu, tetapi sepanjang hidup kita ya.

Beri Komentar