© 2020 Instagram.com/ayutingting92
Siapa sih yang nggak kenal Ayu Ting-Ting? Penyanyi yang melejit dengan lagu 'Alamat Palsu' kini sukses menjadi salah satu biduan dangdut terkenal tanah air. Di usianya yang tergolong muda, Ayu sudah berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan dari beragam bisnisnya.
Dan nggak cuman jadi penyanyi saja, namun Ayu juga berhasil menjadi pelawak, presenter, serta pernah menjajal kemampuan aktingnya dalam sebuah film.
Tapi, kira-kira berapa sih bayaran Ayu Ting-Ting dalam sekali manggung?
Ayu Ting-Ting dan Nikita Mirzani © 2020 Youtube/Crazy Nikmir REAL
Pertanyaan ini dilontarkan Nikita Mirzani dalam sebuah wawancara di akun Youtube Crazy Nikmir REAL (30/06) lalu. Sebelumnya, Nikita menanyakan berapa rupiah yang didapatkan Ayu dari adsense channel Youtube miliknya.
" Adsense youtube sekarang udah berapa?"
" Ih berapa ya, Ya Allah teh nggak ada seberapanya jangan disebutin kalik," jawab Ayu.
" Ada cepek (seratus)?" pancing Nikita, yang langsung dibantah oleh Ayu.
" Nggak ada. Makanya jangan disebutin, malu soalnya, jauh banget sama lu," kata Ayu.
" Kalo adsense boleh malu, tapi kalo off-air?" , kata Nikita yang cuman dibalas dengan tatapan oleh Ayu Ting-Ting. Kocak banget deh.
Ayu mengakui saat ini job off-air sedang tidak ada, sehingga dia memutuskan untuk fokus ke channel Youtube.
Ayu Ting-Ting dan Nikita Mirzani © 2020 Youtube/Crazy Nikmir REAL
Selanjutnya, Nikita bertanya nih kira-kira berapa dana yang harus digelontorkan penyelengggara sebuah acara untuk mengundang Ayu Ting-Ting.
" Range-nya sekitar berapa?"
Nggak segera menjawab, Ayu malah terlihat bingung. Namun akhirnya ibu satu anak itu menyebutkan kisaran angka.
" Seratus sampai dua ratus," jawabnya.
" Wah, mahal juga ya," kata Nikita. Tapi Nikita nggak perlu khawatir kok karena kalau dia ingin mengundang Ayu Ting-Ting, Ayu nggak bakalan menarik bayaran.
Tapi sayangnya nilai segitu masih harus dipotong beberapa hal.
Banyak banget ya. Jadi mikir-mikir pengen jadi penyanyi dangdut~
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'