© MEN
Keluarga Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah sampai hari ini masih terlibat konflik. bahkan, nampaknya konflik yang muncul tak berujung dan selalu ada yang baru.
Kini, Doddy Sudrajat, ayah dari Vanessa Angel, menginginkan Gala Sky untuk dites DNA. Hal ini ingin ia lakukan agar memastikan Gala Sky merupakan anak dari Vanessa Angel serta cucunya.
Faisal, ayah dari Bibi Ardiansyah, tentu saja menolak tegas usualn tersebut.
Faisal bahkan menyebut keingan Doddy Sudrajat tersebut merupakan hal gila.
“ Itu pemikiran gila itu kalau bagi saya sih. Kenapa? Bagi saya itu sudah final, enggak ada lagi. Bagi saya sudah final, Vanes adalah anak dari Doddy. Febri anak saya. Gala anak si Febri, itu sudah final,” ucap Faisal.
Potret Faisal Ayah Bibi Ardiansyah Momong Gala Sky © instagram @h_faisal__69
Faisal juga menambahkan bahwa surat nikah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dan akta kelahiran Gala sudah menjadi bukti yang sah.
“ Surat nikahnya ada. Akta kelahirannya sudah ada. Itu enggak ada lagi tuh, enggak perlu apapun. Enggak ada yang perlu dilakukan, sudah final. Enggak ada yang perlu diragukan di situ,” lanjut Faisal.
Sebagai ayah dan kakek yang baik, Faisal berjanji kepada mendiang sang putra maupun Vanessa Angel untuk merawat Gala Sky. Tidak tebersit sedkitpun dfi pikirannya bahwa Gala Sky bukan cucunya.
“ Sekarang dia meninggalkan seorang anak. Bagi saya tidak ada keraguan, sepersen pun enggak ada. Itu adalah cucu saya, anak dari almarhum Febri dan Vanes,” sambungnya.
Faisal pun sampai heran kenapa Doddy Sudrajat ngotot untuk melakukan tes DNA pada Gala Sky, cucunya sendiri. Padahal, keluarga Faisal ingin sama-sama merawat Gala Sky bersama dengan keluarga Doddy Sudrajat.
Namun, pihak keluarga Vanessa Angel kerap memantik pertikaian yang membuat keinginan tersebut tidak tercapai.
" Semua yang ditinggalkan oleh anak saya akan saya selamatkan. Apalagi seorang anak. Jangankan seorang anak yang ditinggalkan, kucing saja ditinggalkan oleh anak saya, itu akan saya selamatkan,” pungkasnya.
Kembali Ceria, Ini 7 Potret Terbaru Baby Gala yang Sudah Ceria dan Bisa Ngakak © fuji/insatgram
Menurut Diazens, emang perlu banget ya Gala Sky dites DNA?
Hati-hati, Lima Kalimat Ini Bisa Bikin Anak Makin Menjauh dari Orang Tua
Akhirnya Balik! NewJeans Kumpul Lagi di ADOR Setelah Konflik dengan HYBE di 2024–2025
Gokil! Jang Wonyoung IVE Beli Vila Fantastis di Hannam dong, Dibayar Tunai
8 Rekomendasi Menu Makan untuk Diet Paleo yang Enak dan Gampang Dibuat

Akhirnya Balik! NewJeans Kumpul Lagi di ADOR Setelah Konflik dengan HYBE di 2024–2025

Gokil! Jang Wonyoung IVE Beli Vila Fantastis di Hannam dong, Dibayar Tunai


Marsinah, Aktivis Buruh Perempuan dari Nganjuk yang Kini Diakui Sebagai Pahlawan Nasional

Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York