© Youtube Kuy Entertainment
Baru-baru ini diketahui lewat video pada kanal Youtube Kuy Entertainment, Raffi Ahmad dan Gading Marten sedang mengunjungi kediaman pembalap terkenal Sean Gelael.
Setelah melihat-lihat dan menanyakan harga body part mobil F1 milik Sean, nampaknya membuat Raffi Ahmad tergoda untuk membelinya.
Raffi Ahmad Beli Body Part Mobil Balap F1 © Youtube Kuy Entertainment
Pada video tersebut, Raffi berusaha menawar harga rear wing (bagian belakang mobil) tersebut dari 1,5 Miliar menjadi 1 Miliar Rupiah. Tak butuh waktu lama untuk berpikir, Raffi Ahmad langsung men-DP barang yang ia beli tersebut dengan jam tangan yang ia kenakan.
Diakuinya bahwa jam tangan seharga 500 Juta tersebut, adalah milik Nagita.
" Itu punya nagita," kata Raffi.
" Ntar gini maksud gue, itu tanda jadi ntar dibalikin lagi," lanjutnya.
Selain itu, Sean juga mengunggah sebuah instagram story pada akunnya.
" Sah!!," tulisnya dalam keterangan foto tersebut.
Wah, gokil banget ya Raffi Ahmad, semoga rejekinya makin lancar!

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship