© Instagram @ashanty_ash
Siapa sih yang gak kenal Ashanty? Istri dari Anang Hermansyah ini memang tak pernah luput dari sorotan. Tak hanya tentang kehidupan pribadinya, gaya berpakaian Ashanty pun sering diperbincangkan.
Seperti salah satunya baru-baru ini saat dirinya memposting foto di sosial media Instagram. Dalam postingan itu terlihat foto dirinya tengah memakai baju berwarna coklat dan juga celana panjang senada.
Posting Foto dengan Bagian Dada Terbuka, Ashanty Ramai Diprotes Netizen © Instagram @ashanty_ash
Terlihat ibu dari empat anak ini memakai baju dengan cutting/potongan di bagian dada yang sedikit terbuka. Tak hanya itu, bisa dilihat bahwa baju Ashanty juga sedikit ketat sehingga memperjelas lekuk tubuhnya.
Posting Foto dengan Bagian Dada Terbuka, Ashanty Ramai Diprotes Netizen © Instagram @ashanty_ash
Baru sebentar saja, unggahan foto itu pun langsung banjir komentar. Netizen banyak yang memprotes dan mengkritik baju ibu sambung Aurel dan Azriel Hermansyah itu lantaran dinilai terlalu terbuka.
Tak mau ambil pusing, Ashanty memilih untuk tidak menanggapi komentar yang ada.
Kalau menurut pendapat kalian sendiri gimana nih, Diazens?

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship