© Instagram.com/@ashanty_ash/@millencyrus
Baru-baru ini Ashanty serta keluarga berangkat ke Bali untuk liburan. Enggak hanya itu, ia sekaligus merayakan ulang tahun sang keponakan, Millen Cyrus.
Tepat hari ini, Jumat 28 Agustus 2020 pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa Samudro atau biasa disapa Millen Cyrus ini telah genap berusia 21 tahun.
Mengetahui momen spesial tersebut, Ashanty dan Aurel Hermansyah memberikan kejutan. Mereka memberikan kejutan lengkap dengan kue ulang tahun buat Millen.
" Happy bday @millencyrus.. Alhamdulillah masih dikasih umur untuk berkumpul, semua doa yg terbaik.. semoga kedepan menjadi org yg lebih baik.." tulis Ashanty dalam unggahan akun Instagramnya.
Lewat postingan itu pula, Ashanty memperlihatkan rasa kebahagiaan bersama keponakannya. Tak hanya itu saja, turut hadir pula sosok bule Rusia yang dikabarkan pacar Millen Cyrus.
Kehadiran Ashanty pada perayaan ulang tahun Millen Cyrus jadi salah satu wujud serta potret harmonis keluarga tersebut. Bukan rahasia umum lagi, semenjak Millen memutuskan jadi seorang transgender, hubungan tante dan keponakannya itu sempat renggang.
Millen Cyrus © instagram @millencyrus
Kala itu, Ashanty merasa tidak menerima sang keponakan yang mengubah penampilan layaknya perempuan. Namun kini, istri Anang tersebut mencoba untuk beradaptasi dengan perubahan sang Millen. Hal itu pernah diungkap Ashanty saat Millen Cyrus berkunjung ke kediamannya.
" Aku juga harus bisa legowo. Punya hidup masing-masing, katanya dengan begitu dia bisa bahagia," kata Ashanty di channel YouTubenya beberapa waktu yang lalu.
Sebagai seorang tante yang peduli dengan keluarga serta ponakannya, ia tak pernah bosan mengingatkan Millen Cyrus untuk kembali pada kodratnya sebagai laki-laki.
"Dosa ditanggung sendiri, aku pun sudah bilangin sampai mulut berbusa," ujarnya memberikan komentar dan saran.
View this post on Instagram

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship